jpnn.com, JAKARTA - Model Pricyla Eva tengah sibuk menggeluti dunia baru sebagai pebisnis.
Dia belakangan aktif menjalankan usaha produk parfum.
BACA JUGA: Pengakuan Denise Chariesta Soal Donasi Rp 100 Juta Meragukan Netizen
Saat pandemi, wanita keturunan Pakistan yang hobi mengoleksi parfum mewah itu melihat ada peluang usaha.
Pricyla Eva kemudian meluncurkan produk parfum yang bernama Pinkys Parfume.
BACA JUGA: Inara Rusli dan Dokter Richard Lee Jadi Perbincangan, Ini Sebabnya
"Berawal dari hobi fashion dan mengoleksi parfum-parfum mewah sampai akhirnya dijadikan bisnis dan peluang usaha," kata Pricyla Eva, Sabtu (15/7).
Selama 3 tahun, brand parfum milik pengguna akun @pricylaeva di Instagram itu dapat sambutan luar biasa dari konsumen.
BACA JUGA: Terungkap, Lady Nayoan Lega Setelah Menggugat Cerai Rendy Kjaernett
Parfum milik Pricyla Eva terjual habis alias sold out saat awal diluncurkan.
"Pada suka banget, kaget sih, bulan pertama launching sold out 3.000 lebih botol," bebernya.
Saking suksesnya parfum miliknya, menurut Pricyla Eva, ada brand lain yang coba meniru.
Dia menyebut produk peniru itu menjiplak desain hingga kemasan brand parfum miliknya.
"Kualitas enggak bisa diimbangi. Jadi, enggak takut yang namanya bersaing, seperti yang sudah-sudah sih, yang ngejiplak enggak bakal lama," bebernya.
Selain bisnis parfum, Pricyla Eva juga berencana merilis produk kosmetik.
Produk baru tersebut ditargetkan bisa diluncurkan pada tahun depan.
"Awal tahun depan, kalau tidak ada halangan, aku bakal mengeluarkan produk kosmetik kecantikan," tutup Pricyla Eva. (ded/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi