jpnn.com, JAKARTA - Biduan dangdut Fitri Carlina bicara blak-blakan soal suaminya, Hendra Sumendap digoda oleh pramugari cantik.
Dia mengungkapkan hal tersebut saat berbincang dengan Maia Estianty, dalam podcast MAIA ALELDUL TV di YouTube.
BACA JUGA: Viral Perselingkuhan Pilot dan Pramugari, Fitri Carlina Malah Kena Imbasnya
"Pernah kok Mas Hendra sampai dikirimi gambar, foto-foto yang vulgar juga pernah," ucap Fitri Carlina.
Menurut Fitri, dirinya sempat marah mengetahui sang suami mendapat kiriman tak senonoh tersebut.
BACA JUGA: Fitri Carlina Goyang Times Square New York dengan ABG Tua
"Paling aku kesal saja, tetapi setelah itu ya sudah," tutur adik Nini Carlina.
Selama 10 tahun menikah, Fitri merasa bersyukur sang suami yang berprofesi pilot itu masih setia kepadanya.
BACA JUGA: 3 Berandal Bertemu di Rumah Putri, Kemudian Berbuat Terlarang, Astaga!
Dia juga berusaha untuk tidak cemburu dengan banyaknya wanita cantik yang mendekati sang suami.
"Kalau masalah insecure, yakinlah serahkan sama Yang Di Atas," ungkapnya.
Pesohor kelahiran Banyuwangi, 29 Mei 1987 ini percaya suaminya tidak akan bermain hati dengan wanita lain.
"Harus percayalah, karena masalah kami bukan itu," tutur Pemilik nama asli Fitri Dian Puspita ini. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh