jpnn.com - AWAL tahun 2020 ini, BMW telah memutuskan untuk menghentikan produksi mobil sport plug-in hybrid i8.
Sebagai salam perpisahan, produsen mobil asal Jerman itu meluncurkan edisi teakhir BMW i8. Edisi terakhir i8 ini ada 18 unit yang memiliki warna berbeda.
BACA JUGA: Mau Beli Motor BMW R NineT Milik Nikita Mirzani, Intip Dulu Spesifikasinya
Menariknya, semua mobil tersebut dirancang dengan sistem pengecatan menggunakan tangan oleh para teknisi BMW.
BMW mengatakan, nuansa warna-warni ini belum pernah diterapkan selama produksi i8 sekitar enam tahun lalu.
BACA JUGA: Simak Spesifikasi dan Harga BMW X6 2020, Menggoda!
Karena itu BMW ingin memberikan kesan terakhir diproduski yang tak bisa dilupakan.
Dikutip dari Motor1, Senin (29/6), produksi terkahir i8 ini dilakukan di Portimau Blue.
BACA JUGA: BMW S1000XR Melantai di Indonesia, Harganya Lebih Mahal dari Fortuner
Selama produksi BMW mencatat, sudah sekitar 20.500 unit i8 terjual. Jumlah itu bukanlah angka yang mengesankan bagi BMW.
Tidak ada tanda BMW akan mengganti i8 dengan mobil sport hybrid lain. Apalagi tahun ini, BMW telah meluncurkan beberapa mobil listrik yang memiliki emisi lebih bagus dibanding mobil hybrid. (mg9/jpnn)
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian