jpnn.com, JAKARTA - BMW Indonesia kembali menambah mobil barunya dengan merilis model Seri 2 Gran Coupe melaui video virtual, Selasa (22/2).
Sedan dua pintu dan diproduksi di Indonesia itu dijual dengan harga Rp 705 juta.
BACA JUGA: Sejumlah Mobil BMW Bermasalah di Transmisi, Apa Saja?
Harga tersebt dikatakan BMW memiliki harga terjangkau yang saat ini dijual di Indonesia.
"BMW Seri 2 Gran Coupe menawarkan pengalaman luar biasa dengan karakter berani dan tegas, meningkatkan pengalaman berkendara di segmennya," ungkap President Director BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan.
BACA JUGA: Ribuan Motor BMW K 1600 Bermasalah di Suspensi
Sedan asal Jerman itu hadir dengan desain provikatif. Bagian bodinya memiliki garis tegas sehingga terlihat sporty dan emosional.
BMW 2 Gran Coupé memiliki pintu tanpa bingkai dengan tampilan yang sangat ekspresif dan memukau.
BACA JUGA: BMW E90 jadi Jawara di Final Black Auto Virtual Battle
Sedan itu memiliki dimensi panjang 4.526 mm dan lebar 1.800 mm, tetapi tingginya hanya 1.420 mm.
Terlepas dari penampilannya yang sporty, penumpang dimanjakan dalam kelapangan kabin, berkat jarak sumbu roda 2.670 mm.
Selain itu, kompartemen bagasi seluas 430 liter dapat diperluas dengan berbagai cara.
Tidak hanya tampilan luar, bagian kabin mobil tersebut dirancang dengan mempertimbangkan kehidupan keluarga dan perjalanan jarak jauh, sistem restarint ISOFIX untuk child seat juga hadir tak hanya di kedua sisi belakang.
Namun juga pada kursi penumpang depan untuk menjaga keamanan semua penumpang.
Interior dilapisi Sensatec Upholstery dikombinasikan dengan Illuminated Trim Berlin menciptakan tampilan yang modern.
BMW Seri 2 Gran Coupe hadir dengan mesin bensin berkapasitas 1,5 liter 3-silinder dengan teknologi BMW TwinPower Turbo yang menawarkan tenaga 140 daya kuda dan torsi 20 Nm.
Mobil itu diaplikasikan melalui transmisi steptronic 7-percepatan yang canggih dengan kopling ganda.
BMW 218i Gran Coupe Sport sudah tersedia di diler resmi BMW di seluruh Indonesia. (Ant/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Masih Orisinal, BWM Seri 7 Ini Dijual Rp 846 Juta
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian