Bob Hoskins Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun

Kamis, 01 Mei 2014 – 06:18 WIB
Aksi Bob Hoskins dalam film Who Framed Roger Rabbit. Getty Images

jpnn.com - Aktor legendaris asal Inggris, Bob Hoskins meninggal dunia di usia 71 tahun. Pria yang dilahirkan pada 26 Oktober 1942 tutup usia Selasa (29/4) malam setelah bertarung dengan penyakit pneumonia yang dideritanya.

"Kami hancur oleh hilangnya Bob kami tercinta," kata anak Hoskins dalam keterangan persnya seperti yang dilansir Themarysue, Kamis (1/5).

BACA JUGA: Ariel Noah Bungkam Soal Hubungannya dengan Sophia

Hoskins yang terkenal lewat film The Long Good Friday meninggalkan empat orang anak. Mereka adalah Alex, Sarah, Rosa dan Jack.

Sementara itu, BBC, Rabu (30/4) melaporkan bahwa Hoskins pernah dinominasikan sebagai aktor terbaik Oscar pada 1987 untuk film Mona Lisa. Ia bersaing dengan Sir Michael Caine dan Robbie Coltrane.

BACA JUGA: Rumah Tangga Farah Quinn Retak, Marissa Nasution Diseret

"Dia adalah salah satu aktor terbaik yang pernah bekerja sama dengan saya" kata Sir Michael Caine.

Selain The Long Good Friday, banyak film yang pernah dibintangi Hoskins. Di antaranya: Who Framed Roger Rabbit, Neverland, A Christmas Carol, Nixon, Hook, Marmaids, dan Snow White and The Huntsman. (awa/jpnn)

BACA JUGA: Disney Umumkan Pemeran Film Star Wars Episode VII

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ditinggal Ayah, Lukman Akan Bikin Film Tentnag Idris Sardi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler