Bocah SD Diserempet KRL

Sabtu, 12 Januari 2013 – 03:46 WIB
SISWA Sekolah Dasar (SD) Negeri 07, berusia 8 tahun yakni Rio Eka Sandina terserempet Kereta Rel Listrik (KRL) jurusan Bogor-Jakarta Kota, saat hendak pulang sekolah sekitar pukul 10.20, Jumat (11/1). Korban langsung meninggal di lokasi kejadian di perlintasan liar Kebon Baru RT 1/6, Tebet, Jakarta Selatan. Jenazah korban pun dievakuasi ke RSCM guna divisum lebih lanjut.

Menurut informasi yang dihimpun, kecelakaan itu diketahui sekitar pukul 10.20 kemarin. Usai mengikuti proses belajar di sekolahnya, siswa kelas 2 SDN 07 Kebon Baru itu, berjalan kaki pulang sekolah. Rio kemudian menyebrangi perlintasan liar di antara Stasiun Cawang dengan Stasiun Tebet, Jakarta Selatan. Diduga saat itu, KRL yang tengah melaju menyerempet tubuh Rio hingga terpental di lokasi kejadian.

Mengetahui kejadian itu, warga sekitar kemudian menghubungi petugas kepolisian. Tak lama kemudian petugas datang dan mengevakuasi jasad korban yang tergeletak di pinggir rel dengan kondisi sudah tidak bernyawa. ”Saat ditemukan, tubuh korban ada di pinggir rel kereta dan meninggal dunia,” pungkas Kasi Humas Polsek Tebet, Aiptu Broto Suwarno kepada wartawan, Jumat (11/1).

Petugas Polsek Tebet yang datang ke lokasi kejadian meminta keterangan para saksi. Tak terkecuali Ayah korban, Dodo Widodo yang mengetahui kejadian itu langsung syok melihat anaknya telah meninggal dunia. Kejadian itu, mengundang pejalan kaki dan pemotor yang melintas disekitar lokasi kejadian. Jenazah anak kelas 2 SD itu lalu dibawa petugas ke RSCM untuk dilakukan visum. (ibl)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Berharap Adhi Karya Garap Monorel

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler