Bocoran Calon Album Baru Agnes

Sabtu, 22 Desember 2012 – 07:12 WIB
Agnes Monica. Foto: Janesti/Jawa Pos
JAKARTA - Penyanyi Agnes Monica sedang berbahagia. Bulan ini menjadi pertanda 20 tahun eksistensinya di dunia hiburan. Untuk merayakannya, Kamis malam (20/12) dia menggelar konser bertajuk Make It Happen Concert. Tidak sekadar menyanyikan 20 lagu dengan energik, dia juga memberikan beberapa kejutan untuk fans.

Surprise itu berupa dinyanyikannya lagu Shut Em Up, Flyin" High, dan High and Seek. Menjadi spesial karena tiga lagu tersebut merupakan materi di album barunya nanti.

Rencananya, album baru Agnes dirilis tahun depan. "Tiga lagu itu genrenya aku banget," ujar dia seusai konser di Jakarta Theatre.

Agnes juga menyebut konser malam itu sebagai preview concert. Dia sengaja mendendangkan lagu tersebut untuk mengetahui reaksi penonton. Ternyata, di luar bayangannya, penonton sangat antusias.

Albumnya sendiri saat ini masih berada pada tahap penyelesaian. Bahkan, Januari mendatang dia kembali ke Amerika.

Selain lagu baru, ada kejutan lagi. Yakni, Agnes menunjukkan kepada para fans dengan siapa saja selama ini dirinya bekerja.

Seperti diketahui, dalam beberapa bulan terakhir Agnes kerap bolak-balik Amerika-Indonesia. Di sana dia menggarap berbagai proyek untuk mewujudkan impian go international-nya.

Itulah alasan dia kemarin memboyong bandnya yang berasal dari Amerika. Semua itu sengaja ditampilkan untuk menunjukkan apa yang sudah dia dapat di negeri Paman Sam.

"Ini termasuk membocorkan dengan siapa aku kerja di Amerika. Selama ini aku jarang ngomong tentang kerjaan, aku rasa ini waktu yang tepat," imbuhnya.

Konser kemarin juga menjadi pertanda bahwa ambisi Agnes di dunia tarik suara masih tinggi. Dia mengatakan bahwa tahun depan dirinya ingin menjadi sosok yang lebih dari capaiannya saat ini. "Sudah 20 tahun, tidak akan stop. Ini justru mengingatkan aku untuk terus berkarya hingga 20 tahun berikutnya," tandasnya. (dim/c11/any)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Tukar Kado Ala Cherrybelle Harus Tunjukkan Nota

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler