Bom Ronaldo

Selasa, 04 September 2012 – 12:47 WIB
MADRID - Banyak yang bertanya-tanya mengapa Cristiano Ronaldo tidak  merayakan dua golnya ketika Real Madrid mengalahkan Granada 3-0 di Santiago Bernabeu kemarin dini hari WIB. Padahal, dua golnya membuat Ronaldo genap mengoleksi 150 gol untuk Real dengan jumlah laga lebih sedikit (149 laga).
 
Ketika mencetak gol pertamanya pada menit ke-26, Ronaldo malah memperlihatkan muka masam sekalipun kemudian melambaikan tangan ke arah fans Real. Pemain berjuluk CR7 itu juga bermuka datar ketika menjaringkan gol keduanya di menit ke-53 dan hanya memberikan telunjuk kirinya kepada Madridistas (sebutan fans Real).
 
Ada apa dengan Ronaldo - Pertanyaan itu seakan tidak sabar diberondongkan para jurnalis kepada Ronaldo seusai pertandingan di mixed zone Bernabeu. Tak disangka, jawaban pemain 27 tahun tersebut seakan menjadi bom yang menggemparkan Bernabue.
 
"Saya sedih. Ini adalah masalah profesionalisme dan klub tahu alasannya. Itu sebabnya saya tidak merayakan gol," ucap Ronaldo seperti dilansir AS.

 Ronaldo menegaskan apabila kesedihannya tidak akan kaitannya dengan kegagalannya memenangi ajang Pemain Terbaik Eropa di Monaco akhir bulan lalu (30/8). Ronaldo kalah bersaing dengan Andres Iniesta, gelandang Barcelona yang juga pemain terbaik Euro 2012.
 
"Sama sekali tidak ada hubungannya dengan Iniesta. Saya tidak ingin bicara soal itu. Banyak hal penting lainnya yang harus dilakukan. Orang-orang di klub tahu apa yang saya maksud. Saya tidak bisa bicara lebih banyak lagi," tutur kapten timnas Portugal tersebut.
 
Ronaldo memang belum menjelaskan dengan gamblang alasan dibalik kesedihannya. Tapi, dari ucapannya, pemilik rekor transfer termahal dunia (80 juta pounds atau Rp 1,2 triliun) dua kali menyebut Real tahu alasannya. Sayang, manajemen Real belum merespons pernyataan Ronaldo.
 
Sedangkan entrenador Real Jose Mourinho dan agen Ronaldo, Jorge Mendes, terkejut dengan pernyataan Ronaldo. "Saya dan Real memang tengah mendiskusikan kontrak baru (kontrak Ronaldo habis Juni 2015, Red), tapi Ronaldo juga memiliki agenda tersendiri dengan pihak klub," kata Mendes kepada Marca.
 
Ya, sebelum kickoff Real kontra Granada, Ronaldo diketahui bertemu dengan dua petinggi klub, masing-masing presiden Florentino Perez dan direktur umum Jose Angel Sanchez. Pertemuan itu disebut menjadi ajang curhat Ronaldo.
Yang paling krusial, Ronaldo mengungkapkan tidak bisa bertahan lebih lama bersama Los Merengues " sebutan Real " apabila rekan setimnya tidak mendukung penuh dirinya.
 
Dalam berbagai kesempatan, Ronaldo sebenarnya selalu dipuji rekan setimnya. Tapi, tidak dukungan dari blok penggawa timnas Spanyol seperti Iker Casillas atau Xabi Alonso. Sebagai catatan, Ronaldo juga masih menyimpan kekecewaan kepada Spanyol karena memecundangi Portugal dalam dua ajang major terakhir, Piala Dunia 2010 dan Euro 2012.
 
Seperti kemarin, pujian yang datang hanya dari Kaka dan Gonzalo Higuain. "Cristiano adalah pemain kunci bagi Real Madrid dan dia tahu bakal selalu ada dukungan terhadapnya," kata Kaka kepada O Jogo.
 
"Setahu saya, dia (Ronaldo) bahagia di klub," sahut Gonzalo Higuain seperti dilansir RAC1. (dns)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kembali Menginjak Bumi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler