Bonek – LA Mania Sudah Akur, The Jak - Viking Kapan?

Senin, 06 Agustus 2018 – 11:52 WIB
Spanduk perdamaian yang dibentangkan suporter Persela Lamongan pada jeda pertandingan dalam laga Persebaya vs Persela di GBT, Minggu (5/8). Foto: M. Syafaruddin/JPC/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Hubungan Bonek yang merupakan pendukung Persebaya Surabaya dan LA Mania serta Curva Boys 1967 selaku suporter Persela Lamongan kembali membaik.

Ribuan Bonek menyambut kedatangan LA Mania dan Curva Boys 1967 di Stadion Gelora Bung Tomo, Minggu (5/8), dengan tanga terbuka.

BACA JUGA: Persebaya vs Persela: Berharap Teror Bonek

Momen di GBT merupakan kali kedua para suporter Persebaya dan Persela berada di stadion yang sama dalam 15 tahun terakhir.

Sebelumnya, LA Mania dan Curva Boys 1967 juga mempersilakan Bonek datang ke Lamongan saat Persela menjamu Persebaya pada pertemuan pertama.

BACA JUGA: Turuti Desakan Bonek, Persebaya Copot Chairul Basalamah

Para pendukung Persela menempati tribun sektor 20 dan 21. Tidak ada data valid jumlah LA Mania dan Curva Boys 1967 yang hadir di Stadion GBT.

"Kami memberikan jatah 2.500 tiket untuk pendukung Persela. Kalau lihat yang hadir di stadion, sepertinya lebih," sebut General Coordinator Panpel Persebaya Ram Surahman.

BACA JUGA: Duduk di Peringkat ke-14, Persebaya Bikin Bonek Galau

Mencairnya hubungan Bonek, LA Mania, dan Curva Boys 1967 diharapkan menular kepada kelompok suporter lain.

Sebagaimana diketahui, beberapa suporter klub Liga Indonesia memang memiliki hubungan kurang baik.

Di antaranya adalah hubungan Viking yang merupakan pendukung Persib Bandung dan The Jak selaku suporter Persija Jakarta. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya vs Persib: Bonek Siapkan Kejutan untuk Bobotoh


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler