Borneo FC Harus Konsisten Agar Finish di Papan Atas Liga 1

Rabu, 31 Oktober 2018 – 11:51 WIB
Nabil Husein Said Amin. Foto: ARIB BILLAH/Kaltim Post/JPNN.com

jpnn.com, SAMARINDA - Borneo FC diminta terus konsisten agar berhasil finis di papan atas Liga 1 2018. Tak hanya jago kandang, Borneo FC juga garang tampil di away.

Dari 14 laga tandang, Lerby Eliandry cs hanya kalah separuhnya. Berhasil mencatatkan empat kemenangan dan sisanya seri.

BACA JUGA: WCP Puas Curi Satu Poin di Markas Persib Bandung

Presiden Borneo FC Nabil Husein Said Amin menuturkan, capaian timnya saat ini buah dari kerja keras. Dia mengaku sudah lama menunggu momen seperti sekarang.

"Jujur, saya membangun Borneo FC penuh pengorbanan. Banyak tetesan keringat dan pikiran yang saya berikan," ujar pengusaha muda asal Samarinda ini.

BACA JUGA: Persebaya Tebar Ancaman Jelang Lawan Persija

Menjadi orang nomor wahid di Borneo FC, Nabil menginginkan timnya bisa konsisten. Terutama di laga sisa musim ini wajib dimaksimalkan.

"Kalau semua bisa konsisten, saya yakin tiket berlaga di turnamen Asia bisa didapat. Jadi, saya mau semua elemen tim lebih bekerja dengan hati dan usaha keras," imbuhnya.

BACA JUGA: Pemain Persebaya Kurang Berani Pegang Bola Kontra Persipura

Apapun hasil yang didapat di akhir musim, Nabil sedia memberikan apresiasi tinggi. Pemain yang telah berjuang keras bakal dipertahankan. Namun, yang minim kontribusi sudah pasti dilepas.

"Makin dekat akhir musim, saya selalu rutin cek evaluasi dari staf pelatih. Semua sudah bagus tinggal ditingkatkan lagi," paparnya.

Ditemui terpisah, pelatih Borneo FC Dejan Antonic menjanjikan timnya bakal ke tempat bagus musim ini. Walau perjuangannya amat berat, namun dia yakin bisa finis minimal lima besar.

"Kalau lihat peluang saat ini, sangat besar. Anak-anak harus fokus menang di setiap pertandingan. Saya juga berpikir keras di setiap persiapan," pungkas Dejan. (*/abi/tom/k15)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djanur Ungkap Penyebab Persebaya Dihajar Persipura


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler