Borneo FC vs PSM Makassar: Misi Perbaiki Rekor Kandang

Jumat, 09 Agustus 2019 – 20:17 WIB
Terens Puhiri diminta kembali bermain spartan agar memberikan Borneo FC hasil maksimal. Foto: ARIB BILLAH/KP

jpnn.com, SAMARINDA - Posisi Borneo FC saat ini hanya berkutat di papan tengah klasemen Liga 1 2019. Hal itu disebabkan beberapa hasil laga kandang kurang memuaskan. Bila tak diperbaiki, asa menembus tiga besar tetap menjadi mimpi.

Dari enam laga kandang, hanya tiga yang berhasil Borneo FC menangkan. Dua berakhir seri dan sisanya sekali kalah.

BACA JUGA: Pesan Penting untuk Penggawa Persebaya Jelang Lawan Madura United

Dijadwalkan kembali bermain kandang besok, Borneo FC tak mau kecolongan. Menghadapi PSM Makassar, tiga poin menjadi target utama.

BACA JUGA: Abdul Lahab Tewas Terkapar, Dua Timah Panas Bersarang di Dadanya

BACA JUGA: Persebaya vs Madura United: Sama-Sama Pincang, Siapa Bakal Menang?

Asisten pelatih Borneo FC Ahmad Amiruddin menuturkan, timnya sangat siap menghadapi PSM. Memiliki jeda pertandingan cukup banyak, stamina pemainnya sangat prima.

"Kondisi kami tentu lebih baik melawan PSM karena mereka baru saja bermain di final Piala Indonesia. Kami akan manfaatkan ini untuk meraih hasil maksimal," turur Amir, sapaannya.

BACA JUGA: PSS Sleman Pincang Saat Hadapi Perseru Badak Lampung FC

Faktor kebugaran bukan menjadi satu-satunya keunggulan Borneo FC. Amir menegaskan, timnya memiliki rekor positif belum terkalahkan di enam laga terakhir.

"Kami akan manfaatkan semua keunggulan. Termasuk dukungan dari semua pihak karena main di kandang," imbuhnya.
Di sisi lain, beberapa pemain yang sempat absen pekan lalu sudah siap tempur. Javlon Guseynov dan Wildansyah terbebas dari hukuman akumulasi kartu.

BACA JUGA: Tiga Pemuda Tewas Terjebak Api di Warung Sembako

Amir menyebut, timnya kaya opsi di laga melawan PSM. Timnya kini terus berbenah memantapkan persiapan akhir.

"Sekarang tinggal mengasah pemahaman bermain dan penyelesaian akhir saja. Selebihnya sudah kompak dan satu tekad meraih kemenangan," pungkasnya. (*/abi2/k16)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabau Sirah Siap Beri Kejutan di Kandang Bali United


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler