Boy Chandra Kusuma Sukses Mengubah Hobi Jadi Sumber penghasilan

Senin, 02 Oktober 2023 – 18:52 WIB
Boy Chandra Kusuma Sukses Mengubah Hobi Jadi Sumber penghasilan. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Kreator konten gim Boy Chandra Kusuma sukses mengubah hobinya bermain gim menjadi sumber penghasilan.

Gamer Mobile Legends: Bang Bang ini pun menjadikan hobinya itu untuk membangun bisnis.

BACA JUGA: Perdana Main Serial, Gamer Angie Marcheria Bakal Beradu Akting dengan Jefri Nichol

Dia mengaku memulai perjalanan bisnisnya dengan modal terbatas, Namun, dengan penuh keyakinan bisnisnya bisa berjalan hingga sekarang.

Boy Chandra tidak pernah kehilangan semangat karena bisnis yang dibangunnya itu adalah bidang yang diminatinya.

BACA JUGA: Wow, Gamer Sahrul Agusti Hasilkan Miliaran Rupiah dari Gim Online

"Waktu itu saya yakin memulai bisnis dari nol tanpa harus kehilangan semangat," ujar Boy Chandra, dalam keterangannya, Selasa (2/10).

Dalam proses pembelajaran ini, dia memperoleh pengetahuan mendalam tentang aksesoris dan terlibat dalam berbagai aspek seperti desain.

BACA JUGA: Mengenal Farid Nur Yahya , Gamer dengan 63 Ribu Pengikut di Instagram

Selain itu, dia meluangkan waktu untuk mencari pemasok bahan berkualitas tinggi dan membangun jaringan yang dapat diandalkan.

"Membangun jaringan yang solid juga menjadi bagian penting dalam perjalanan ini," tutur pemilik akun Instagram joyboysupermacy.

Kisah Boy Chandra Kusuma cukup menginspirasi. Melalui dedikasi dan pendekatan strategis, dia mampu beralih dari dunia gim ke bisnis aksesoris. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler