Braakk! Polwan Ditabrak Motor Hingga Terpental

Kamis, 27 Oktober 2016 – 07:22 WIB
Penabrak sudah ditahan. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com - CIBINONG – Nasib tragis dialami anggota Satlantas Polres Bogor, Bripka Triyanti. 

Hingga kemarin dia masih terkulai lemas di tempat tidur Rumah Sakit Husada Cibinong. 

BACA JUGA: Jessica Hadapi Sidang Putusan, Ratusan Polisi Dikerahkan

Sesama anggota Polwan berdatangan untuk menjenguk dan memberi semangat.

Bripka Triyanti mengalami luka-luka, setelah ditabrak motor yang dikendarai Andri Teja (19) di Jalan Tegar Beriman. 

BACA JUGA: 2020, Bekasi Diprediksi Alami Kelangkaan Air

Kanit Laka Lantas Polres Bogor, Iptu Asep Saepudin menjelaskan, awalnya sekitar pukul 07:15 sepeda motor F 5419 MN yang dikendarai Andri melaju di arah jalur cepat dari arah simpang Pemda menuju simpang PDAM. 

Saat itu, Bripka Trianti dan Bripda Dina Fitria Castin sedang melaksanakan Pelayanan Pengaturan lalulintas pagi di Jalan Tegar Beriman tepatnya di simpang lajur cepat depan Mako Kodim Kabupaten Bogor.

BACA JUGA: Nasi Tumpeng Habiburokhman Ditolak Ahok

Ketika mengatur lalu lintas, keduanya melihat motor yang melaju dengan kecepatan tinggi di jalur cepat.

Kemudian, Bripda Dina Memberikan peringatan agar pengemudi motor tersebut berhenti.

Motor sempat berhenti sejenak di bahu kanan jalan. Selanjutnya, Bripda Dina mengarahkan pengendara tersebut untuk menggunakan jalur lambat.

Saat hendak menyeberang ke jalur lambat, Andri malah menambah kecepatan untuk menghindari petugas. 

Sehingga, menabrak Bripka Trianti yang posisinya berada di depan motor tersebut. 

Akibat kejadian itu, Bripka Trianti sempat terpental dan tak sadarkan diri. Melihat rekannya tak sadarkan diri dan terluka, Bripka Trianti langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

“Mengalami luka robek di bagian kepala sebelah kiri, serta paha sebelah kanan hingga 7 sentimeter,” ungkap Asep.

Lebih lanjut ia mengatakan, korban mengalami pendarahan harus menjalani rawat inap. 

Asep menegaskan, pelaku hingga kemarin masih ditahan untuk menjalani pemeriksaan petugas. 

“Saat ini, barang bukti dan pelaku masih kami amankan,” ujarnya.     

Sementara itu, suami korban yang juga anggota Polres Bogor dari Satuan Sabhara, Bripka Nofri Yudi Fernando mengatakan, saat kejadian dirinya sedang melakukan apel pagi.      

“Sudah dilakukan CT Scan, namun hasilnya masih menunggu dokter. Kami belum tahu juga hasilnya seperti apa,” tuturnya. 

Anggota Satlantas Polres Bogor, Aiptu Murtini menambahkan, pelaku penabrakan saat itu berusaha mencari kelengahan petugas untuk melarikan diri. Tetapi, Bripka Triyani persis berada didepannya.

“Motor itu ngegas, pas belok ke kiri mau menghindar malah nabrak, motor pelaku juga sempat jatuh serta diamankan anggota Kodim,” ujarnya.    

Ia menegaskan, pelaku saat itu tak dilengkapi surat izin mengemudi (SIM) dan hanya membawa Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) yang pajaknya sudah mati. Selain itu, sambung dia, membonceng seorang penumpang tidak menggunakan helm. (ded/c/sam/jpnn) 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cuti, Ini Pesan Khusus Koh Ahok untuk Sumarsono


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler