Brad Binder Makin Betah di KTM

Selasa, 22 Agustus 2023 – 15:56 WIB
Pembalap KTM Brad Binder. Foto: motogp

jpnn.com, AUSTRIA - Brad Binder mengumumkan perpanjangan kontraknya di tim MotoGP Red Bull KTM hingga akhir 2026.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya kepada KTM dan manajemen karena telah mempercayai saya dan membiarkan saya terlibat dalam program luar biasa ini selama beberapa tahun lagi," kata Binder.

BACA JUGA: Pecahkan Rekor Kecepatan MotoGP, Brad Binder Sebut Roket

Keputusan Binder tetap tinggal di KTM akan memperpanjang hubungan baik mereka yang sudah terjalin sejak 2015, ketika Binder masih berkompetisi untuk kelas Moto3.

Pembalap asal Afrika Selatan itu kemudian menjadi juara Moto3 pada 2016 bersama tim Red Bull KTM Ajo, dan kemudian meraih delapan kemenangan dan 15 podium di kelas Moto2.

BACA JUGA: Bos KTM: Kami Pengin Menang, Tetapi Tidak Dengan Marc Marquez

Dia lalu bergabung untuk kelas MotoGP pada 2020 hingga saat ini.

"Tahun 2015 dan balapan KTM pertama saya terasa seperti sudah lama sekali. Namun, waktu juga berlalu dengan cepat dan kami telah membuat beberapa kenangan spesial. Saya yakin masih banyak lagi yang akan datang dan tidak sabar untuk membangun cerita-cerita itu," ujar dia.

BACA JUGA: Start ke-15, Brad Binder Juara Sprint MotoGP Argentina, Wow!

Manajer Tim Red Bull KTM Factory Racing Francesco Guidotti menilai Binder telah menjadi kekuatan bagi tim sehingga mereka memutuskan untuk mempertahankannya hingga tiga tahun ke depan.

"Dia membawa semangat kemenangan buat kami, pun stabilitas dan pemahaman penting tentang KTM. Dia selalu menjadi pembalap yang menarik untuk ditonton dan orang yang hebat untuk diajak bekerja sama," ujar Guidotti.

"Saya ingin berterima kasih kepadanya atas kepercayaannya pada kami dan untuk bagaimana kami telah bekerja sama hingga sejauh ini. Masih banyak potensi yang akan datang."

Binder pun baru saja finis sebagai runner up pada MotoGP Austria, Minggu (20/8).

Konsistensinya untuk memberikan penampilan terbaik di setiap putaran MotoGP musim ini juga menjadi pertimbangan bagi KTM untuk menjalin hubungan baik tersebut lebih lanjut lagi. (ant/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KTM Berharap Bisa Merangkul Marc Marquez


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Brad Binder   KTM   MotoGP   MotoGP 2023  

Terpopuler