Bripda Hanif Ariyono Dibacok, Wakapolres Karanganyar Selamat, Pelaku Kehabisan Darah

Minggu, 21 Juni 2020 – 17:16 WIB
Kapolda Jateng Irjen Ahmad Luthfi (tengah) usai menengok anggotanya korban aksi pembacokan orang yang tak dikenal di RSUD Karanganyar, Minggu (21/6). Foto: ANTARA/Bambang Dwi Marwoto

jpnn.com, KARANGANYAR - Anggota Polres Karanganyar Jawa Tengah, Bripda Hanif Ariyono menjadi korban pembacokan orang tak dikenal saat kegiatan susur Gunung Lawu.

Bripda Hanif yang merupakan sopir mobil dinas Wakapolres Karanganyar Kompol Busroni itu dibacok di posko jalur pendakian Cemoro Kandang Tawangmangu, Minggu (21/6).

BACA JUGA: Bea Cukai dan Polda Jateng Perkuat Sinergi Pengamanan Ekonomi dan Investasi

Menurut Wakapolres, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10.20 WIB, saat Bripda Hanif Ariyono mengikuti acara susur Gunung Lawu dalam rangka HUT Ke-74 Bhayangkara dengan bersih-bersih jalur pendakian via jalur Cemoro Kandang Tawangmangu.

Ketika Hanif Ariyono berjaga di posko, orang tak dikenal tiba-tiba mendekatinya, kemudian menyerang korban dengan senjata tajam.

BACA JUGA: Seorang Polisi Diserang saat Bertugas, Pelakunya OTK Bersenjata Api

Hanif mengalami luka di bagian punggung dan leher kanan.

Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Karanganyar.

BACA JUGA: 4 Tahun jadi Buronan Kasus Perampokan, Lari ke Papua, Akhirnya Tertangkap Polisi

Sementara itu, pelaku pembacokan dilumpuhkan dengan timah panas di bagian kaki sebelah kiri dan kanan.

"Pada saat menyerang korban, pelaku dilumpuhkan kedua kakinya oleh anggota Polres Karanganyar," kata Wakapolres.

Wakapolres Busroni yang juga ikut diserang, selamat dari bacokan senjata tajam.

Kepala Polda Jawa Tengan Irjen Ahmad Luthfi ketika dikonfirmasi membenarkan adanya kejadian itu.

Pelaku pembacokan yang belum diketahui identitasnya itu, akhirnya tewas karena kebabisan darah saat dibawa ke RSUD Karanganyar.

Akibat kejadian itu, menurut Kapolda, satu anggota dan sukarelawan Gunung Lawu mengalami luka-luka.

Mereka kini dirawat di rumah sakit tersebut. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler