BTN Agresif Garap Segmen Mata Uang Asing

Minggu, 26 Agustus 2018 – 02:04 WIB
Bank BTN. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, SURABAYA - Bank Tabungan Negara (BTN) menggenjot kinerja melalui produk tabungan dalam mata uang asing yang diberi nama Tabungan BTN Valas (Felas).

Direktur Consumer Banking BTN Budi Satria mengatakan, produk yang dirilis pada Juni 2018 itu merupakan salah satu diversifikasi produk tabungan sebagai upaya menggenjot dana pihak ketiga (DPK) sekaligus menurunkan beban bunga.

BACA JUGA: BTN Gandeng 10 Ribu Pengembang Properti

Menurut Budi, Surabaya adalah kota yang sangat berpotensi menggaet masyarakat kelas menengah untuk promosi tabungan Felas.

Sudah banyak warga Surabaya yang mulai menggunakan mata uang asing untuk traveling, bisnis, sekolah di luar negeri, hingga investasi. Karena itu, pihaknya berupaya menggarap peluang melimpahnya mata uang asing tersebut.

BACA JUGA: Sektor Perumahan Menengah ke Bawah Tahan Krisis

’’BTN mengincar nasabah Felas dari kalangan profesional muda serta wirausaha, terutama di bidang ekspor-impor, investor, nasabah prioritas, hingga ibu rumah tangga,” kata Budi saat Dinner with Felas BTN di Surabaya, Jumat (24/8).

Meskipun produk tersebut terbilang baru, masyarakat cukup antusias. Sebab, ada beberapa kelebihan yang tidak dimiliki tabungan sejenis.

BACA JUGA: 5.000 Peserta Ikuti Jalan Santai di Bengkulu

’’Salah satunya adalah bebas biaya provisi. Dan, yang paling penting tentu kursnya bersaing,” imbuh Budi.

Masyarakat dinilai perlu memiliki produk seperti Felas. Terutama orang yang sering melakukan perjalanan ke luar negeri dan berbelanja online internasional.

’’Termasuk para pebisnis yang tidak ingin tabungannya tergerus fluktuasi kurs yang naik turun,” tambah Budi.

Dalam lima tahun pertama, BTN membidik sekitar 50 ribu nasabah baru Felas dengan total saldo masing-masing 2.028.800 dalam kurs USD maupun SGD.

BTN juga membidik target kenaikan DPK tahun ini sekitar 20–22 persen.

Sampai semester pertama 2018, DPK BTN telah menembus Rp 190 triliun atau naik hampir 20 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. (car/c7/oki)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BTN Siap Ekspansi ke Bengkulu


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler