BTN Dukung Program BUMN Islamic Nexgen Fest 2019

Minggu, 27 Januari 2019 – 20:41 WIB
Direktur Utama Bank BTN Maryono. Foto IST

jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Tabungan Negara (BTN) Persero Tbk mendukung program yang diinisiasi Kementerian BUMN dalam Islamic Nexgen Fest 2019. Hal ini dilakukan sebagai upaya mendorong kreativitas anak muda generasi milenial Zaman now.

Direktur Utama Bank BTN Maryono mengatakan, dalam Islamic Nexgen Fest tersebut para muslim milenial akan bersaing dalam tiga jenis kompetisi berbeda antara lain Hijab Muda (Muslimah berbakat dan menginspirasi), Nadi Islami (Musisi religi Islam) dan Santriprenur (Santri berjiwa kewirausahawaan).

BACA JUGA: Beri Keleluasaan Bagi Nasabah, Program Poin Serbu BTN Diluncurkan

"Bank BTN menyambut positif dan berharap kegiatan ini memperoleh respon positif, khususnya para milenial di kota Bandung dan sekitarnya," ujar Maryono saat mendampingi Menteri BUMN Rini M Soemarno di Bandung, Jawa Barat, Minggu (27/1). 

Berdasarkan data Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) pada 2018, dari total populasi Indonesia sebesar 265 juta jiwa, milenial Indonesia atau penduduk berusia 20-35 tahun berjumlah 63 juta jiwa. 

BACA JUGA: Terdepan Dalam Era Konstruksi Digital, PT PP Raih Penghargaan

Adapun Program Islamic Nexgen Fes diinisiasi oleh Kementerian BUMN bekerjasama dengan Spirit of Millenial yang didukung oleh seluruh BUMN dengan melibatkan para anak muda sebagai generasi milenial.

Menurut Maryono, sebagai salah satu negara dengan populasi muslim terbesar di dunia, generasi muslim milenial Indonesia merupakan salah satu tumpuan dan penentu masa depan negara.

BACA JUGA: Kuartal I, Perpanjangan Kontrak Polis JS Saving Plan Ditargetkan Capai 45%

"Dengan pertumbuhan ekonomi yang meningkat setiap tahunnya, bisa dipastikan para generasi milenial inilah yang akan mengembangkan masa depan Indonesia di segala bidang untuk menjadi negara maju dan besar dimasa mendatang," ujarnya.

Maryono menambahkan, tantangan saat ini adalah bagaimana cara untuk mengedukasi dan mendorong generasi milenial agar bisa mengembangkan potensi mereka secara maksimal.

"Itulah mengapa Islamic Nexgen Festival menjadi sangat strategis dalam memacu kreativitas para generasi milenial muslim sekaligus perannya sebagai agen perubahan di Indonesia," paparnya.

Sementara itu Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini M Soemarno mengungkapkan melalui ajang Islamic Nexgen Fest diharapkan para generasi muda bisa menemukan banyak potensi-potensi yang bisa dikembangkan. 

"Harapan kami generasi muslim milenial dapat berperan aktif dalam membangun negara melalui kontribusi positif dan prestasi yang mereka berikan," tuturnya.

Lebih lanjut, setiap kompetisi tersebut akan melahirkan bakat-bakat berbeda mulai dari bermusik, berkreasi, dan juga berbisnis dengan harapan talenta-talenta baru tersebut dapat menginspirasi milenial muslim lainnya di seluruh Indonesia. 

“Semoga adanya ajang ini dapat menginspirasi milenial muslim lainnya untuk mulai mengeksplorasi potensi yang dimiliki dan berkreasi lebih, sehingga secara tidak langsung potensi yang mereka miliki memberi kontribusi nyata bagi Indonesia yang lebih baik," tandas Rini.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebanyak 100.970 Rumah Tangga di Jawa Barat Kini Bisa Menikmati Listrik


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
BTN   Bank Btn   Kementerian BUMN   BUMN  

Terpopuler