Bu Ani Yudhoyono Dirawat di Singapura

Minggu, 10 Februari 2019 – 20:06 WIB
Ani Yudhoyono berterima kasih atas perhatian dan doa tulus untuk kesembuhannya. Foto: Instagram @aniyudhoyono

jpnn.com, JAKARTA - Ani Yudhoyono dikabarkan sakit dan menjalani perawatan di salah satu rumah sakit di Singapura. Saat dikonfirmasi, Ketua Divisi Advokasi dan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean membenarkan kabar tak baik dari istri presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu.

Menurut Ferdinand, Bu Ani mengalami gangguan pada bagian otot pungungnya. "Dibilang sakit tidak juga sih, cuma memang sedang dirawat di Singapura karena ada sedikit gangguan di otot punggung ibu," ujar Ferdinand kepada JawaPos.com.

BACA JUGA: SBY Usung Prabowo, Bu Ani Kenang 42 Tahun Pernikahan, Lihat!

Ferdinand menjelaskan, Bu Ani mengalami cedera otot karena melakukan perjalan panjang bersama sang suami. Mulai dari Sumatera Utara hingga Aceh. Sehingga kelelahan yang mengakibatkan ada masalah otot di bagian punggung.

"Karena total perjalanan darat ada 1.200 km lebih. Jadi, kecapekan serta karena banyak duduk di kendaraan. Jadi, agak terganggu otot punggung. Awalnya seperti itu," katanya.

BACA JUGA: Bu Ani Pesan Batik Tulisan SBY dan AHY

Ferdinand berharap masyarakat ikut mendoakan Ani Yudhoyono bisa sembuh. Sehingga bisa kembali melakukan aktivitasnya. "Mohon doanya saja supaya Bu Ani lekas sembuh dan pulih kembali‎," ungkapnya.

BACA JUGA: AHY Disebut Gagal jadi Gubernur, Seperti ini Reaksi Bu Ani

Sementara dalam akun Isntagram milik Ani Yudhoyono @aniyudhoyono, juga mengunggah foto karangan bunga dan doa untuk kesembuhan dirinya.

Salah satu yang mengirimkan doa dan karangan bunga, adalah Presiden Joko Widodo (Jokowi). Dalam ucapan itu tertulis Jokowi dan sang istri Iriana Jokowi memanjatkan doa untuk Ani Yudhoyono.

"Doa kami semua untuk kesehatan Ibu Ani Yudhoyono," tulis Jokowi dan Iriana Widodo seperti gambar yang diunggah Ani Yudhoyono di akun Instagram miliknya.

Selain itu, Ani juga berterima kasih kepada banyak tokoh yang mendoakan kesembuhan dirinya. Merea adalah Perdana Menteri (PM) Singapore, Lee Hsien Loong dan Ibu Ho Ching, Deputy PM Singapore, Teo Chee Hean dan Ibu Chew Poh Yim, Menlu Singapore Dr. Vivian Balakhrisnan, Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi, Dubes RI untuk Singapore Ngurah Swajaya dan Ibu Swi.

Kemudian mantan Menteri Perekonomian Chairul Tandjung dan Anita, Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian, Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Hinca Pandjaitan dan Staf Atpol RI di Singapura Athan. (gunawan wibisono/jpc)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Dia Arti Nama Gayatri Idalia Yudhoyono


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler