jpnn.com, SUKOHARJO - Keputusan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mendeklarasikan Ganjar Pranowo sebagai bakal capres dari parpol pimpinan Megawati Soekarnoputri itu untuk Pilpres 2024 langsung disambut para kadernya dengan sukacita.
Ratusan kader PDIP di Desa Kagokan, Kecamatan Gatak, Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah (Jateng), langsung mencukur habis rambut mereka.
BACA JUGA: Ucap Bismillah, Bu Mega Sebut Nama Ganjar, Lalu Berikan Penugasan untuk Nanan & Puan
Ipung, warga Kagokan yang menjadi salah satu simpatisan Ganjar Pranowo, mengaku pernah bernazar akan menggunduli kepalanya jika gubernur Jateng itu resmi menjadi capres dari PDIP.
"Saya punya keinginan gundul kalau Pak Ganjar maju presiden,” ucapnya di sela-sela acara bertitel Umbul Donga itu.
BACA JUGA: Ganjar Pranowo Semobil dengan Jokowi, Ada Sinyal Apa?
Ipung mengaku sebagai penggemar berat Ganjar. “Saya berharap Pak Ganjar menjadi presiden yang merakyat," kata pria berusia 38 tahun itu.
Warga lainnya, Danu Prihantoro (28), mengatakan cukur gundul itu menyiratkan makna tentang hal bersih sebagai awal.
BACA JUGA: PDIP Umumkan Capres, Misbakhun Golkar Segera Bergerak demi Ganjar
“Nanti akan tumbuh lagi, seperti harapan kami," katanya.
Tidak hanya menggunduli kepala, para kader PDIP itu mengucap syukur dan berdoa melalui kegiatan Umbul Donga atau mengangkat doa. Kegiatan itu juga menghadirkan anak-anak yatim.
"Alhamdulillah, akhirnya momen yang kita tunggu datang juga, Bapak Ganjar Pranowo diusung menjadi calon presiden oleh PDIP," kata Samsudin selaku pemimpin doa.
Tokoh masyarakat di Kagokan itu mengatakan warga desanya memutuskan mendukung Ganjar karena meyakini sosok berambut putih tersebut adalah pribadi yang baik.
Syamsuddin menyebut Ganjar tidak hanya tegas, tetapi juga akan mampu meneruskan kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Oleh karena itu, Syamsuddin dan sesama simpatisan Ganjar akan langsung bekerja menyosialisasikan nama capres dari PDIP itu. Menurut dia, nama Ganjar sebagai capres harus makin dikenal secara luas.
“Tugas kita untuk mengenalkan ke masyarakat luas tentang Pak Ganjar, kinerjanya, ketegasannya dan kedekatannya dengan masyarakat," tuturnya.
Sukoharjo dikenal sebagai salah satu basis pemilih PDIP di Jawa tengah. Kabupaten itu juga dipimpin Bupati Etik Suryani yang juga kader PDIP.
Pada Pemilu 2019, Sukoharjo -bersama Kota Surakarta, Kabupaten Klaten, dan Kabupaten Boyolali- termasuk dalam Daerah Pemilihan V Jateng.
Dari Dapil V Jateng pula Ketua DPP PDIP Puan Maharani terpilih menjadi caleg dengan suara terbanyak di Pemilu 2019.(mcr21/JPNN.com)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebenarnya Rudy Solo Tersinggung soal Celeng, tetapi Lebih Baik daripada Banteng Celengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi