Dokter Anna Berbagi Cara Terbaik Merawat Kulit, Perempuan Senang

Rabu, 15 Desember 2021 – 06:19 WIB
Dokter Spesialis Kulit ERHA Clinic dr Anna Juniawati Putri Gunawan, SpKK saat kegiatan program Women Deserve dan Stellar Year-End Intimate Gathering. Foto: ERHA Ultimate Anti-Aging

jpnn.com, JAKARTA - Dokter Spesialis Kulit ERHA Clinic dr Anna Juniawati Putri Gunawan, SpKK mengedukasi kepada perempuan mengenai cara terbaik merawat kulit sebagai fondasi bagi mereka untuk merasa lebih percaya diri.

Dokter Anna menyampaikan hal itu saat menyelenggarakan program Women Deserve dan Stellar Year-End Intimate Gathering belum lama ini.

BACA JUGA: Pigeon Natural Botanical Baby, Merawat Kulit Bayi dengan Bahan Alami

Dia berharap melalui acara intimate gathering ini, pemimpin-pemimpin perempuan makin terinspirasi dan termotivasi untuk selalu merawat dirinya, terlepas dari produktivitas mereka sehari-hari.

Kemudian dengan market demand yang cukup baik, ERHA juga optimistis dapat memenuhi kebutuhan pasar yang mana ERHA sudah dikenal sebagai pelopor klinik yang tepercaya, terbukti secara klinis, dengan berbagai macam produk dan perawatan.

BACA JUGA: 6 Cara Merawat Kulit Berminyak Agar Selalu Bebas Jerawat

“Hal ini sebagai bentuk inovasi kami dalam bisnis model yang berorientasi customer centric,” ujar dokter Anna.

Menurut dia, wanita dan tren perawatan kulit wajah merupakan sesuatu yang tak terpisahkan. Namun kini, aktivitas untuk merawat kulit mudah terlupakan dengan berbagai kesibukan perempuan dalam kehidupan sehari-hari.

BACA JUGA: Peringati HUT ke-75, Jalasenastri TNI AL Gelar Baksos Serbuan Vaksin

Padahal, kata dia, merawat diri dengan baik berdampak langsung terhadap pikiran maupun produktivitas mereka.

“Berangkat dari kesadaran inilah, Erha Ultimate Anti-Aging berkolaborasi dengan Stellar Women, sebuah platform untuk pemberdayaan perempuan di Indonesia untuk menyelenggarakan program Women Deserve dan Stellar Year-End Intimate Gathering,” ujar Anna.

Menurut dia, ERHA Ultimate Anti-Aging dan Stellar Women ingin mengajak perempuan Indonesia untuk turut merasa nyaman dengan dirinya sendiri. Salah satu caranya adalah dengan merawat kulit wajah.

Saat ini, kata dia, perawatan kulit anti-aging merupakan salah satu tren perawatan yang paling diminati sebagian besar wanita Indonesia.

Hal ini pun berpengaruh terhadap banyaknya klinik kecantikan yang menawarkan berbagai treatment dan produk di katergori anti-aging. Termasuk ERHA yang saat ini bertransformasi dengan memiliki beberapa clinical programs untuk menjawab kebutuhan kulit dan rambut konsumen dengan menyesuaikan problemnya.

Dia menyebut pilihan clinical programs yang tersedia dan menjadi unggulan ERHA saat ini salah satunya adalah ERHA Ultimate Anti-Aging.

ERHA Ultimate Anti-Aging menghadirkan opsi perawatan untuk meminimalisir tanda-tanda penuaan kulit dengan tenaga Dermatologist profesional, yang didukung dengan fasilitas lengkap serta teknologi modern untuk  berbagai high-end treatment yang dipersonalisasi sesuai kebutuhan konsumen.

Menruut Noviana, ERHA Ultimate Anti-Aging memiliki tiga program, yaitu:

1. Ultimate Younger Program  (Ultimate Younger Look Solution)

Solusi untuk mengatasi semua tanda penuaan kulit seperti kerutan, garis halus, noda kehitaman, kulit kendur, kusam, dan kasar

2. No Wrinkle In Time Program (Wrinkle Solution)

Solusi untuk mengatasi kerutan serta garis-garis halus pada wajah dan menjaga kesehatan kulit sehingga kulit lebih sehat dan tampak halus.

3. Bloom In Youth Program (Pre-Aging Preventive Solution)

Solusi untuk menghambat proses tanda-tanda penuaan kulit sehingga kulit akan tampak lembab, segar, dan kenyal

ERHA Ultimate Anti-Aging memilki 3 Plan:

Advance Plan yang meliputi konsultasi dengan Dokter/Dermatologist, rangkaian produk dan lebih dari 1 jenis Treatment.

Basic Plan yang meliputi konsultasi dengan Dokter/Dermatologist, rangkaian produk dan 1 Jenis Treatment.

Product Plan yang meliputi konsultasi dengan Dokter/Dermatologist dan Rangkaian Produk.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler