Bu Retno Kunjungi Afrika, Presiden Jokowi Tunjuk Pak Tito Jadi Menlu Sementara

Jumat, 18 Agustus 2023 – 19:49 WIB
Retno Marsudi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menunjuk Mendagri Muhammad Tito Karnavian sebagai menteri luar negeri (menlu) ad interim menggantikan sementara Retno Marsudi.

Penunjukan Menteri Tito sebagai menlu ad interim itu tertuang dalam Surat Nomor B-793/M/D-3/AN.00.03/08/2023 bertanggal 18 Agustus 2023 yang ditandatangani Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

BACA JUGA: Teken MoU, Menlu Retno dan Menkeu Sri Mulyani Siap berkolaborasi Memperkuat Diplomasi Ekonomi

“Dengan hormat kami beritahukan bahwa Bapak Presiden berkenan menunjuk Menteri Dalam Negeri sebagai Menteri Luar Negeri Ad Interim selama Menteri Luar Negeri melakukan perjalanan dinas ke luar negeri,” ujar Pratikno dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Jumat (18/8).

Posisi Mendagri Tito Karnavian sebagai menlu sementara itu terkait dengan perjalanan dinas Menteri Retno ke sejumlah negara di Afrika, antara lain, Kenya, Tanzania, Mozamik, dan dan Afrika Selatan.

BACA JUGA: Di Depan Menlu Myanmar, Retno Marsudi Bicara Tegas soal Muslim Rohingya

Perjalanan dinas tersebut berlangsung mulai 18 Agustus hingga 25 Agustus 2023.(antara/jpnn.com)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA JUGA: Mendagri Tito Sepakati Perjanjian Lintas Batas dengan Malaysia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mengapa Basuki dan Pratikno Jadi Saksi Pernikahan Kaesang-Erina? Ternyata


Redaktur : Antoni
Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler