Bu Risma Ingat Semangat Gotong Royong Zaman Perjuangan Kemerdekaan

Senin, 26 Juli 2021 – 20:31 WIB
Ketua DPP PDI Perjuangan Tri Rismaharini (baju putih) saat melepas ojek online akan mengantarkan makanan bagi pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri di kawasan Jakarta Timur, Senin (26/7) Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Tri Rismaharini menyatakan tidak ada yang bisa men-cover seluruh kebutuhan masyarakat selama pandemi Covid-19.

Hal ini disampaikan Risma saat meninjau dapur umum yang dikelola DPC PDIP Jakarta Timur di Jalan Otista III, Senin (26/7) sore.

BACA JUGA: Prajurit TNI Temukan Karung, Setelah Dibongkar, Ini Isinya

"Sebetulnya ya, tidak mungkin semuanya di-cover oleh siapapun itu tidak mungkin," kata Risma.

Oleh karena itu, Risma mengingatkan kepada masyarakat untuk saling gotong royong seperti zaman perjuangan kemerdekaan dahulu.

BACA JUGA: Ada Kabar Suasana Mencekam, Puluhan Anggota Perguruan Silat Diamankan

"Kalau zaman dulu ada perang yang kita tidak punya peralatan, kita tidak punya resource apa pun, tetapi kita bisa merdeka. Itu semua karena gotong royong masyarakat," lanjutnya.

Saat mengunjungi dapur umum DPC PDIP Jakarta Timur, Menteri Sosial itu mengingatkan para kader PDIP untuk terus semangat menyediakan makanan bagi pasien Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri.

"Mudah-mudahan terus semangat, tidak capek, dan tidak lelah, terus bergotong-royong dan makin kompak untuk menolong orang lain," ujar Risma.

Ketua DPC PDIP Jakarta Timur Dwi Rio Sambodo menjelaskan dapur umum yang didirikan oleh dirinya bersama para kader yang lain akan menyediakan makanan sesuai permintaan dari masyarakat.

"Jumlahnya tergantung pada pengajuan dari masyarakat, tergantung jumlah yang sedang isoman," kata Dwi Rio.

Dia menjelaskan warga yang membutuhkan makanan bisa mendaftarkan diri lewat situs yang sudah disiapkan yakni https://bit.ly/DaftarDapurUmumPDIPJaktim.

Nantinya, jika warga sudah mendaftar, makanan akan diantarkan menggunakan ojek online dan biaya sepenuhnya ditanggung oleh pihaknya.

"Biaya distribusi sepenuhnya ditanggung," jelas Dwi. (mcr8/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler