Buffon: Jangan Girang Dulu!

Selasa, 26 Juni 2012 – 13:16 WIB
Gianluigi Buffon. Foto: Getty Images

Penjaga gawang sekaligus kapten Italia, Gianluigi Buffon mengingatkan rekan-rekannya untuk tidak larut dalam euforia  setelah mengalahkan Inggris di partai semifinal Euro 2012. Menurutnya, kesenangan lebih baik ditunda dulu karena masih ada dua langkah lagi yang harus dilewati untuk bisa merebut trofi turnamen sepakbola kasta tertinggi antar-negara benua Biru itu.

"Kami tidak bisa melupakan fakta bahwa kami baru melewati babak perempat-final. Saya tidak bisa bersorak kegirangan setelah hanya melangkah ke semi-final. Saya baru akan melakukan itu jika kami sudah memenangkan gelar sebagai sebuah tim,” kata Buffon seperti yang dilansir Goal, Selasa (26/6).

Kemenangan Azzuri -julukan timnas Italia- atas Inggris berlangsung dramatis pada laga perempat-final. Mendominasi sepanjang pertandingan, namun starategi bertahan Roy Hodgson memaksa Italia harus menyudahi laga dengan adu penalti.

Italia akhirnya memastikan melaju ke semifinal setelah menang 4-2. Di semifinal Italia akan berjumpa dengan Jerman yang sudah terlebih dahulu menunggu setelah mengalahkan Yunani dengan skor 4-2.

Meskipun Der Panzer -julukan timnas Jerman- lebih diunggulkan, namun kiper yang akrab disapa Gigi ini yakin timnya bisa membuat kejuatan. Dalam kamus sepakbola, tidak ada yang tidak mungkin. Apalagi, pada semifinal Piala Dunia 2006, Italia pernah mempecundangi Jerman dengan skor telak 2-0.

“Mungkin mereka adalah tim favorit, tapi kami memiliki karakter (kuat) untuk menghadapi siapapun. Tidak ada yang melakoni laga dan berharap finis sebagai terbaik kedua,” pungkasnya. (awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gel Rambut Ronaldo jadi Gosip


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler