Buffon Lebih Pentingkan Klub Daripada Timnas

Sabtu, 22 November 2014 – 16:56 WIB
Gianluigi Buffon.

jpnn.com - TURIN- Gianluigi Buffon kini bakal mencurahkan perhatiannya untuk Juventus. Pasalnya, kiper berusia 36 tahun itu baru saja menanda tangani perpanjangan kontrak dengan durasi hingga 2017.

Konsentrasi dan tenaga Buffon praktis tak akan terbelah di timnas karena sudah tidak ada lagi pertandingan internasional. Karena itu, Buffon bertekad membawa Juventus terus melaju di semua kompetisi.

BACA JUGA: Diego Costa Bebas Cedera

“Untuk timnas, ada penjadwalan ulang. Hal yang sama juga terjadi di semua negara. Komitmen terhadap klub merupakan prioritas saya,” terang Buffon pada Radio Capital, Sabtu (22/11).

Tekad kiper timnas Italia tersebut bakal dibuktikan ketika Juventus berjibaku kontra Lazio pada pekan ke-12 Serie A 2014/2015 di Stadion Olimpico, Minggu (23/11) dini hari WIB.

BACA JUGA: Button Segera Pensiun dari F1

Kemenangan bakal membuat tim berjuluk Si Nyonya Tua itu makin kokoh di puncak klasemen sementara Serie A. Saat ini, Juventus masih duduk di pucuk klasemen dengan koleksi 28 angka atau unggul tiga poin dari AS Roma. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Rudi Garcia Sindir Balik Allegri

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pirlo Comeback Lawan Lazio


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler