Bukan karena Bintang Tua

Rabu, 20 Juni 2012 – 18:41 WIB

Irlandia memasuki kompetisi Euro 2012 dengan predikat sebagai tim dengan rata-rata pemain tertua nomor dua. Rata-rata 23 pemain Irlandia cuma lebih muda dari rata-rata pemain Rusia. Dua tim itu tak mampu lolos dari fase grup.
   
Dalam tim yang dibawa pelatih Giovanni Trapattoni, ada tiga pemain yang berusia di atas 30 tahun dan memiliki caps di atas 100, penjaga gawang Shay Given, gelandang Damien Duff dan penyerang Robbie Keane. Tapi, pengalaman saja tak cukup untuk membuat Irlandia meraih perempat final pertama kalinya di Euro. Bahkan, mereka tak mampu membawa pulang satu pun poin.
   
Banyak yang menganggap Trapattoni tak berani untuk mengambil keputusan tak membawa para pemain senior itu. Dia juga dianggap memiliki ketergantungan pada para senior. Salah satu yang paling keras melontarkan kritikan adalah Mantan kapten tim irlandia Roy Keane. Tapi, pelatih asal Italia itu membantah alasan ketergantungan tersebut.
   
"Ini bukan ketergantungan, ini keputusan yang benar. Ini tentang penghormatan, karena mereka telah sangat membantu kami untuk lolos dari kualifikasi dan kami harus memberi mereka kebanggaan bermain," tutur Trapattoni.
   
Langkah Irlandia di Polandia-Ukraina terhenti tanpa poin. Mereka mengalami kekalahan 0-2 oleh Italia di laga terakhirnya. Selama menjalani persiapan menghadapi kerasnya persaingan Grup C, kubu Irlandia sudah disibukkan dengan rumor bakal mundurnya Given, Duff, keane juga Richard Dunne dari timnas usai gelaran Euro.
   
Belum ada pengumuman resmi dari pemain-pemain itu. Tapi, Trapattoni sendiri mengakui bahwa ada satu atau dua dari para pemainnya memiliki niatan tersebut. Mr Trap, julukan Trapattoni, cuma berharap, mereka yang mengambil jalan tersebut masih memberi bantuan pada generasi baru nantinya.
   
"Saya bisa mengatakan nama-namanya, tapi saya tak mau. Saya yakin mereka butuh tinggal bersama keluarganya. Seperti yang saya katakan dua bulan lalu, penting untuk kami jika para senior tetap membantu para pemain muda meningkatkan pengalamannya. Para pemain muda biasanya arogan atau mau. Itulah hidup, bukan cuma sepak bola," tutur Trap. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Negara Dengan Prestasi Terburuk Sepanjang Sejarah Euro


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler