Bulu Tangkis Wajib Sumbang Emas SEA Games 2017

Senin, 10 Juli 2017 – 22:58 WIB
Susy Susanti. Foto: PBSI

jpnn.com, JAKARTA - Tim bulu tangkis Indonesia ditargetkan minimal meraih satu medali emas dari SEA Games 2017. Manajer tim Susy Susanti mengatakan, medali emas akan dipersembahkan dari nomor beregu putra.

Namun dia juga berharap akan ada medali emas dari nomor lainnya. Berdasarkan hasil undian, tim putra Indonesia yang merupakan juara bertahan, berada di urutan teratas daftar unggulan. Di babak perempat final, Indonesia akan menantang Kamboja. Jika lolos, pemenang antara Thailand vs Vietnam akan menjadi calon lawan tim Indonesia.

BACA JUGA: SEA Games 2017: Timnas Indonesia Berada di Grup Neraka

Sedangkan di pool bawah, Malaysia yang merupakan unggulan kedua, dihadapkan dengan tim Laos. Langkah Malaysia ke final tampaknya cukup terbuka, jika lolos ke semifinal mereka tinggal menanti pemenang duel antara Singapura dan Myanmar.

Di bagian beregu putri, tim Indonesia yang merupakan unggulan kedua, bakal berhadapan dengan tim Laos. Di semifinal, putri-putri Indonesia kemungkinan akan menantang tim tuan rumah Malaysia.

BACA JUGA: Diprotes Peserta SEA Games, Malaysia Ubah Sistem Undian Grup Cabor Sepak Bola

Sedangkan tim Thailand yang merupakan juara bertahan sekaligus unggulan pertama, mendapat bye di babak perempat final. Pada laga semifinal, Thailand akan bertemu dengan pemenang antara Singapura dan Vietnam.

“Buat kami, kami siap ketemu siapa saja. Kalau memang mau menang, harus bisa mengalahkan semuanya. Kami harus kerja keras, fokus. Kans kami cukup besar di beregu putra, memang kami membidik emas di nomor ini,” ujar Susy dalam surat elektronik PBSI.

BACA JUGA: SEA Games 2017 Bukan Prioritas Pemerintah

Tim bulu tangkis Indonesia menargetkan tiga medali emas di SEA Games 2017. Seperti yang diungkapkan Susy, nomor-nomor yang menjadi andalan adalah beregu putra, ganda putra, ganda campuran dan ganda putri.

“Tim putri Indonesia kemungkinan bertemu Malaysia di semifinal dan Thailand di final. Peluang bertemu Malaysia memang lebih besar ketimbang ketemu Thailand. Jika bertemu Thailand di final, peluangnya 51-49 untuk keunggulan Thailand, tetapi tidak menutup kemungkinan kita bisa,” urai Susy.

“Saya berharap dari sektor ganda putri dimana ada pasangan Greysia Polii/Apriani Rahayu yang baru menjuarai Thailand Grand Prix Gold 2017. Ganda putri kita juga mengalahkan beberapa ganda putri Thailand dan ini tentunya menambah kepercayaan diri mereka, semoga kali ini bisa menang lagi dan tinggal mencari satu nomor dari tunggal,” tandas Susy.

Penyelenggaraan SEA Games 2017 yang bersamaan dengan BWF World Championships 2017 membuat tim bulu tangkis Indonesia harus membelah kekuatan. Pemain-pemain top seperti Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang dua tahun lalu meraih perak di SEA Games Singapura 2015, kali ini absen dan berlaga di World Championships 2017 di Glasgow, Skotlandia. (ira/jpg)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ezra Walian Masuk Daftar Timnas U-22 untuk SEA Games 2017


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler