Bumi Borneo Basketball Mengusung Misi Besar Jelang IBL

Minggu, 12 September 2021 – 22:09 WIB
Presiden Bumi Borneo Basketball Yansen Kamto. Kredit: Bumi Borneo Basketball

jpnn.com - Bumi Borneo Basketball terus mempersiapkan diri untuk berlaga pada Indonesian Basketball League (IBL).

Meski berstatus profesional, Bumi Borneo tetap mengedepankan pembibitan pemain.

BACA JUGA: Peringati Haornas, Dewa United Surabaya Main Basket Bareng IBL dan Awak Media

“Misi besar kami ialah menimbulkan antusiasme olahraga bola basket di Kalimantan, khususnya Pontianak,” kata Presiden Bumi Borneo Basketball Yansen Kamto, Minggu (12/9).

Setelah antusiasme tumbuh, nantinya akan muncul talenta-talenta baru yang menjadi tulang punggung timnas basket Indonesia.

BACA JUGA: Timnas Basket Putri Datangkan Pelatih Baru Untuk Persiapan Piala Asia

Yansen tidak menampik fakta selama ini klub bola basket identik dengan kota-kota besar di Pulau Jawa.

Hal itulah yang membuat Bumi Borneo ingin menciptakan ekosistem basket di Kalimantan agar gairah olahraga kian menyebar.

BACA JUGA: Pebasket Rivaldo Tandra Putuskan Pensiun Dari Dunia Basket

“Sebab, banyak anak muda di Kalimantan yang cinta, antusias, dan punya talenta, tetapi tidak tahu harus disalurkan ke mana,” ujarnya.

Menghadapi musim baru, Bumi Borneo masih dalam tahap proses seleksi pemain.

Sejumlah nama besar dikabarkan tertarik untuk bergabung dengan klub asal Kalimantan itu.

“Ketertarikan sejumlah pemain berpengalaman itu tentu makin menerbitkan optimisme saya dalam menjalankan klub ini,” kata Yansen.

Dia menambahkan, Bumi Borneo akan fokus mencari bibit-bibit baru pemain basket dari Kalimantan.

"Kami ingin Bumi Borneo menjadi kebanggaan Kalimantan sehingga bisa menjadi wajah Kalimantan di pentas basket nasional," kata Yansen.

Rivaldo Tandra Pangesthio pun menyambut baik kehadiran Bumi Borneo.

“Pontianak (dan Kalbar secara keseluruhan) selama ini kekurangan wadah. Setelah SMA atau setelah kuliah, ya, udah enggak main basket lagi,” kata Rivaldo.

Menurut Rivaldo, kehadiran Bumi Borneo akan membuat basket di Pontianak memiliki jenjang.

“Ada klub asal Kalimantan Barat yang berpartisipasi dan ini bagus untuk perkembangan basket di Kalbar,” tuturnya. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler