Bupati Bantul Izinkan Persija Bermarkas di Sultan Agung

Rabu, 21 Maret 2018 – 23:04 WIB
Penyerang Persija Jakarta Bambang Pamungkas (tengah) dan Marko Simic (kanan). Foto: Persija

jpnn.com, BANTUL - Bupati Bantul Suharsono mempersilakan Persija Jakarta bermarkas di Stadion Sultan Agung pada Liga 1 2018.

"Kami sudah bertemu dengan manajemen (Persija). Pada prinsipnya kami masih terbuka jika hanya untuk homebase sementara," ujar Suharsono, Rabu (21/3).

BACA JUGA: Sadney Yakin PSMS Bisa Curi Minimal 1 Poin dari Bali United

Persija akan menjadi tim keempat yang menggunakan Stadion Sultan Agung sebagai markas.

Selain Persija, ada juga PS TIRA, PSIM Jogjakarta, dan Persiba Bantul.

BACA JUGA: Dokumen Belum Lengkap, Bauman Terancam Absen Diawal Laga

Suharno tidak mempermasalahkan banyaknya tim yang bermarkas di Stadion Sultan Agung.

BACA JUGA: Liga 1 2018: Bek PSMS Beber Kunci Redam Bali United

Menurut dia, semuanya akan bergantung pada penjadwalan.

"Itu masalah teknis saja," ucap Suharno. (dho/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liga 1 2018, Persija Jakarta Masih Punya 2 Kelemahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler