jpnn.com, SIAK - Bupati Siak H Syamsuar optimis jalannya menuju perebutan kursi Gubernur Riau makin terbuka.
Sebab partai yang sudah komitmen mengusungnya secara hitung hitungan kursi sudah mencukupi.
BACA JUGA: Inilah Alasan Balon Gubri Ini Daftarkan Diri ke Hanura
Meskipun demikian Dia masih merahasiakan nama partai yang akan mengusungnya pada percaturan politik bumi melayu 2018 Mendatang itu. Yang jelas kata Dia, peluang koalisi masih terus dibuka untuk dapat membuatnya melenggang.
"Alhamdulilah yang sudah komit dengan kita ada. Cukup. Tapi kita tetap membuka peluang untuk koalisi," ujar Syamsuar yang ditemui usai Pelaksanaan Shalat Eid di Kerinci Kanan, Siak, Jumat (1/9).
BACA JUGA: Dua Periode Jadi Bupati, Achmad Berharap Tuah PPP Lagi di Pilgubri 2018
Ketika ditanya apakah partai yang dimaksud itu adalah PPP dan PAN, Syamsuar masih mengunci rapat mulutnya. Sambil tersenyum Ia menyebut bahwa pada saatnya nanti pasti akan disampaikan.
"Yang jelas yang sudah ada ini sudah mencukupi, kita dengan PPP juga komunikasi serius terus, ya Insyallah, pada saatnya nanti akan disampaikan," tegas Politisi Senior Partai Golkar tersebut.
BACA JUGA: Seluruh Balon Gubri dan Wagubri Direkomendasikan ke DPW PAN
Ketika ditanya terkait isu dirinya akan berpasangan dengan Brigjend TNI Edi Nasution, Ia enggan mengomentarinya. Baginya Ia bisa berpasangan dengan siapa saja, asalkan visi dan misinya sama yakni membangun Riau menjadi lebih baik.
Riau saat ini membutuhkan pemimpin yang mampu membawa perubahan yang nyata untuk semua sendi kehidupan. Inilah yang akan mengantarkan masyarakat Riau menjadi masyarakat yang makmur.
"Kalau itu saya tidak bisa jawab ya. Siapa saja bisa menjadi pasangan saya asal visi dan misinya sama yakni membangun Riau menjadi lebih baik," ujar Dia sambil tersenyum.(dik)
BACA ARTIKEL LAINNYA... DPW PPP Pastikan Penjaringan Balon Gubri Tanpa Mahar
Redaktur & Reporter : Budi