Burgerkill Hingga Mocca Bakal Ramaikan Panggung JakCloth Reload Summerfest

Senin, 26 Juni 2023 – 20:34 WIB
Jumpa pers JakCloth Reload Summerfest. Foto: dok. JakCloth

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah musikus dan band tanah air akan tampil memerihkan JakCloth Reload Summerfest di Parkir Timur Senayan, Jakarta, pada 5-9 Juli 2023.

Penampil yang akan perform pada panggung RockARoma antara lain Deadsquad, Burgerkill, Kudeta, Revenge The Fate, For Revenge dan masih banyak lagi.

BACA JUGA: JakCloth Ramadan Digelar di 13 Kota, Catat Tanggalnya

Berkolaborasi dengan tvOne, JakCloth Reload Summerfest akan menghadirkan tiga panggung sekaligus dalam satu rangkaian event.

Pengunjung bisa memilih panggung musik sesuai dengan genre yang disukai. Bagi yang suka dengan musik metal dapat mengunjungi panggung utama di area panggung RockARoma. 

BACA JUGA: Burgerkill Kembali Menggelar Tur ke Eropa

Bagi pencinta musik musik “Senja” bisa mengunjungi stage RadioShow. Stage ini akan diramaikan oleh penampilan dari Parade Hujan, Mocca, Feby Putri dan penampilan artis lainnya.

Sementara itu, panggung outfest akan diisi dengan penampilan para musikus reggae, seperti Gangsta Rasta, Peron Satoe, dan lainnya. Detail line up guest star yang tampil bisa di cek melalui Instagram JakCloth. 

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Luna Maya Bicara Status, Lady Nayoan Ungkap Alasan

“Kami melihat awareness masyarakat terhadap RadioShow masih tinggi. Hal ini mendorong kami berkolaborasi bersama JakCloth menghadirkan panggung RadioShow di acara ini," ujar M.G. Limi, Direktur Marketing & Sales tvOne saat jumpa pers di Jakarta, Senin (26/6).

Panitia Pelaksana JakCloth Reload Summerfest Perdana Kusuma mengatakan tiket menonton konser musik hanya Rp 30 ribu yang bisa dibeli melalui website Jakcloth.Id.

"Kami kembalikan konsep Jakcloth seperti awalnya, yang membedakan kami dengan konser-konser lainnya adalah tiket kami termurah dari konser-konser yang pernah ada di Indonesia," kata Perdana Kusuma.

Konsep yang mengusung “belanja clothing sambil nonton konser” akan diisi oleh 300 merek clothing lokal mulai dari head to toe keren. Ada coach jacket, kemeja hoodie, topi, sandal, sepatu, dan masih banyak lainnya.

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya penyelenggaran JakCloth Reload Summerfest kali ini berkolaborasi dengan tvOne.

Nantinya, tvOne akan menghadirkan berbagai aktivasi inspiratif untuk kaum muda, seperti Coaching Clinic Public Speaking dan Behind The Scene Produksi Broadcast Media.

Selain itu, Kompetisi Anchor Hunt juga akan digelar dengan total hadiah jutaan rupiah. Pemenang Kompetisi Anchor Hunt bisa berkesempatan tampil di panggung RadioShow.

Selanjutnya akan ada talkshow seru Komunitas Bikers, Stand Up Paddle, Komunitas Band dan Clothings serta berbagai games berhadiah menarik yang sayang untuk dilewatkan.

JakCloth Reload Summerfest kali ini semakin spesial dengan adanya kolaborasi komunitas bikers  roda dua festival) dan komunitas outdoor (IIOUTFEST). (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler