Bursa Transfer: Coutinho ke Arsenal, Bomber Maut ke Madrid

Sabtu, 27 Juni 2020 – 09:00 WIB
Suporter Arsenal. Foto: Arsenal

jpnn.com, LONDON - Arsenal dikabarkan bakal mendatangkan gelandang Barcelona Philippe Coutinho pada bursa transfer musim panas nanti.

Mirror, Sabtu (27/6) mengabarkan bahwa Kia Joorabchian selaku agen Coutinho tengah berusaha membawa kliennya ke Arsenal.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Bintang Arsenal ke Barcelona, Bek Maut Dekat ke City

Coutinho sendiri bermain baik di Bayern Muenchen setelah dipinjamkan oleh Barcelona.

Muenchen pun sebenarnya berniat mematenkan status Coutinho. Namun, Muenchen keberatan menebus banderol Coutinho yang sangat tinggi.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Cavani ke Barcelona, Bomber Arsenal ke Juventus

Di sisi lain, Arsenal juga tengah berusaha membajak gelandang Red Bull Salzburg Dominik Szoboszlai.

Szoboszlai menjadi komoditas panas setelah tampil sangar bersama Red Bull Salzburg.

Dia sudah mendonasikan 15 gol dan 22 assist dalam 58 laga. Sementara itu, Real Madrid dikabarkan terus berusaha menggaet bomber Wolverhampton Wanderes Raul Jimenez.

Namun, Madrid harus merogoh kocek sangat dalam untuk menggaet bomber Timnas Meksiko itu.

AS mengabarkan bahwa Wolverhampton hanya mau melepas Jimenez dengan banderol USD 112 juta.

Selain diincar Madrid, Jimenez juga menjadi bidikan Arsenal serta Manchester United. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler