Bursa Transfer: Marcus Rashford ke PSG, Kylian Mbappe ke Madrid

Rabu, 15 Juli 2020 – 09:00 WIB
Marcus Rashford. Foto: AFP

jpnn.com, MANCHESTER - Paris Saint-Germain (PSG) mengusik ketenangan Manchester United menjelang pembukaan bursa transfer musim panas.

Rouge et Bleu, julukan PSG, disebut-sebut tengah mengincar tanda tangan bomber MU Marcus Rashford.

BACA JUGA: Bursa Transfer: Bomber Maut ke Milan, Bintang Chelsea ke Muenchen

Independent, Rabu (15/7) melaporkan bahwa PSG tengah menyiapkan rencana untuk menggaet Rashford.

PSG disebut-sebut akan menggunakan otot finansialnya demi menggaet bomber Timnas Inggris itu.

BACA JUGA: Bursa Transfer: City Dekati 7 Pemain, Bintang Roma ke PSG

Nantinya PSG ingin menjadikan Rashford sebagai pengganti Neymar yang disebut-sebut akan hengkang ke Barcelona.

Di sisi lain, PSG juga harus bersiap kehilangan bomber andalannya, Kylian Mbappe.

Sebab, Real Madrid menjadikan Mbappe sebagai bidikan utama. Namun, Madrid akan berusaha keras menggaet Mbappe pada 2021.

Marca melaporkan bahwa Madrid memanfaatkan situasi Mbappe yang belum menandatangani perpanjangan kontrak.

Mbappe sendiri sudah mendapatkan tawaran pembaruan kontrak untuk bertahan hingga 2022 dan seterusnya.

Akan tetapi, sampai saat ini Mbappe dan PSG belum menemui kata sepakat.

Marca juga mengabarkan bahwa PSG siap menjual Mbappe dengan nilai transfer terbesar sepanjang sejarah. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler