Setelah sebelumnya, tim yang baru dibelanya tersebut berhasil memperoleh gelar juara pada turnamen Celebes Cup Championship II yang digelar di Stadion Siliwangi Bandung belum lama ini.
Pemain yang mengisi bek sayap kiri ini mengaku akan bermain semaksimal mungkin demi mempersembahkan hadiah terbaiknya kepada suporter kebanggaannya bobotoh.
"Kalau target di IIC tentunya ingin juara. Saya ingin bermain sebaik mungkin dan bisa berikan yang terbaik untuk tim dan bobotoh," ucapnya.
Disinggung mengenai kesiapannya, Supardi mengaku tidak memiliki persiapan khusus, namun ia akan membuktikan diri dihadapan para suporter kebanggaannya sebagai pemain sepakbola yang dapat membantu tim yang dibelanya mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi.
Dikatakannya pula, dalam menghadapi turnamen tersebut bisa dijadikan sebuah modal berharga jelang menghadapi kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim ini. Dimana kekurangan dan kelebihan tim akan terlihat dengan jelas.
"Ya intinya di situ baru terlihat apa kelemahan kita dan itu juga akan dianggap sebagai modal dalam menghadapi kompetisi nanti," tandasnya.(gin)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Berharap Polesan Pelatih Baru
Redaktur : Tim Redaksi