Buruh Blokir Jalan, Biker Sasar Trotoar

Rabu, 01 Mei 2013 – 14:32 WIB
JAKARTA - Ratusan ribu buruh yang memadati sepanjang Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, membuat arus lalu llintas terhenti. Para pengendara sepeda motor (biker) pun terpaksa menyiasatinya agar tetap bisa sampai tujuan.

Mereka akhirnya melawan arus dengan menggunakan sisi bahu jalan yang seharusnya digunakan bagi pejalan kaki. Bahkan, tak sedikit motor yang terjebak dalam lubang karena pengendaranya memaksakan diri menggunakan bahu jalan.

Para pejalan kaki pun merasa sangat terganggu dengan sepeda motor yang menggunakan bahu jalan. "Sangat terganggu, apalagi saya bawa anak-anak, takut mereka tertabrak kalau motor pada lewat sini," ujar Ratna, seorang pengguna jalan, sembari memegangi dua anaknya saat berjalan di kawasan itu, Rabu (1/5).

Keluhan juga muncul dari para penjual rokok dan minuman yang menggunakan gerobak.  Seorang asongan bernama Rohim, terpaksa harus fokus pada dagangannya dan anak-anak yang juga melintas di kawasan itu.

"Dari tadi ramai sekali motor lewat sini, kasihan banyak anak kecil yang pada jalan dan main di sini, takut ketabrak saja. Saya sudah kasih tahu anak-anak, tapi ya namanya anak-anak lari sana lari sini," sesal Rohim. (chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Imbas May Day, Jalanan Padat Merayap

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler