Bus Thailand Dirusak Oknum Suporter, Shin Tae Yong Peringatkan Soal Ini

Kamis, 29 Desember 2022 – 22:38 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong dalam sesi konferensi pers. Foto: Dhiya Muhammad El Labib/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Bus yang membawa Timnas Thailand dirusak oleh beberapa oknum suporter Indonesia. Shin Tae Yong memperingatkan soal ini.

Laga Indonesia vs Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022), berakhir dengan skor sama kuat 1-1.

BACA JUGA: Indonesia vs Thailand: Belum Lepas dari Kutukan, Shin Tae Yong Merespons Bijak

Sebelum laga berlangsung, Thailand mendapat perlakuan kurang mengenakan dari suporter Garuda.

Bus yang membawa Teerasil Dangda dan kawan-kawan dirusak oleh oknum suporter Indonesia hingga kacanya pecah.

BACA JUGA: Bermain Imbang Lawan Indonesia, Thailand Lega

Menanggapi insiden itu, Shin memperingatkan setiap suporter agar bertindak dewasa.

Pasalnya, jika ada tindakan di luar batas, bisa berimbas ke Timnas Indonesia itu sendiri.

BACA JUGA: Foto Indonesia vs Thailand di GBK & Klasemen Grup A Piala AFF 2022

"Saya berterima kasih karena masyarakat dan suporter menyayangi Timnas Indonesia. Namun, mereka juga harus menghargai lawan," ucap Shin Tae Yong dalam konferensi pers.

"Suporter harus berhati-hati agar Indonesia tidak mendapat sanksi. Saya minta tolong agar tidak melakukan tindakan yang merugikan," tambah pelatih asal Korea tersebut.

Lebih lanjut, Shin meminta suporter bersikap dewasa dan berpikir jernih sebelum bertindak.

"Jika kami menerima sanksi dari FIFA, bisa jadi Indonesia bertanding tanpa penonton. Jadi, saya minta tolong untuk berhati-hati lagi," tutupnya.

Hasil imbang ini membuat posisi Thailand dan Indonesia tidak berubah dalam tabel klasemen Grup A Piala AFF 2022.

Thailand masih berada di peringkat pertama dengan tujuh poin, hanya unggul agresivitas gol dari Indonesia di posisi kedua.(mcr15/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler