Buwas: Tenggelamkan Kapal dan Orangnya

Selasa, 13 Oktober 2015 – 14:39 WIB
Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN), Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso berang dengan kapal asing yang memasok narkoba di wilayah Perairan Indonesia. BNN, menurut Budi Waseso (Buwas) saat ini sudah mengintai kapal asing yang digunakan para kartel narkoba untuk masuk ke wilayah perairan Indonesia, bahkan ia akan menenggelamkan kapal tersebut.

“Saya sedang ikuti salah satu kapal penuh muatan narkoba. Saya akan tenggelamkan kapal sekaligus orangnya," ungkap Budi Waseso di Epiwalk Epicentrum, Jakarta Selatan, Selasa (13/10).

BACA JUGA: Ternyata Rini Dibalik Terjalinnya Kerjasama Pembangunan Kereta Api Cepat dengan Tiongkok

Buwas menilai aturan yang diterapkan di Indonesia terkait pelaku pengedar narkoba sangat lemah sehingga pengedar memilih Indonesia sebagai target pemasaran narkoba. Selain itu, Budi Waseso yang biasa disapa Buwas menyebutkan, kapal tersebut melewati perairan Malaysia.

“Malaysia tempat singgah pelaku bandar, disana (Malaysia) bukan daerah konsumsi. Karena hukumannya mati, kalau kita hukuman mati, masih bisa ditawar,” jelasnya.(mg4/jpnn)

BACA JUGA: BNN Intai Kapal Asing Pemasok Narkoba

BACA JUGA: Korban Berkley Bukan Kalangan Biasa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bareskrim Buru Dosen Universitas Berkley


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler