Buzzer Beater Freddy Ibrahim Pupus Asa Taiwan Melaju ke Babak Delapan Besar FIBA Asia Cup 2022

Senin, 18 Juli 2022 – 23:59 WIB
Selebrasi Freddy Ibrahim saat membawa Yordania ke babak perempat final FIBA Asia Cup 2022. Foto: FIBA

jpnn.com - Partai seru terjadi di babak playoff FIBA Asia Cup 2022 yang mempertemukan Yordania melawan Taiwan.

Dalam laga yang digelar di Istora Senayan, Senin (18/7/2022), Yordania menang dengan skor tipis 97-96 melawan Taiwan.

Pahlawan kemenangan Yordania di laga ini ialah Freddy Ibrahim yang menciptakan buzzer beater di akhir kuarter keempat untuk membawa negaranya lolos ke babak perempat final Piala Asia basket.

Freddy sendiri di laga ini finis dengan raihan 19 poin dengan akurasi tembakan tiga angka mencapai 60% (3/5).

Top skor tim Yordania sendiri di laga ini ialah pemain naturalisasi mereka Dar Tucker yang menciptakan 36 poin.

Pemain lainnya yang berkontribusi untuk Yordania di antaranya Ahmad Al Dwairi dengan double-doubel 20 poin dan 15 rebound serta Amin Abu Hawwas yang mencetak 17 angka.

Dari kubu Taiwan, sejatinya kaki mereka sudah ada di babak perempat final andai free throw terakhir dari Kai-Yan Lee di akhir kuarter keempat masuk semua.

Sayang eksekusi free throw dari pemain asal tim New Taipei Kings tersebut hanya masuk satu sehingga Yordania mampu menciptakan fast break dan berbuah tiga angka.

Permainan anak asuhan Charles Henry Parker tidak begitu buruk di laga ini, hanya saja saat penghujung pertandingan eksekusi tim Taiwan terlihat terburu-buru.

Ying-Chun Chen memimpin tim Taiwan dengan raihan 20 poin, disusul Cheng Liu dengan 17 angka.

Pemain lainnya yang berkontribusi di antaranya Ting-Chien Lin 14 poin, Po-Hsun Chou 12 angka serta pemain naturalisasi William Artino dengan 11 angka.

Dengan hasil ini, Yordania menyusul China yang sudah lolos ke babak perempat final seusai mengalahkan Indonesia dengan skor 108-58 di babak playoff FIBA Asia Cup 2022.

Pada babak delapan besar, Yordania akan berhadapan dengan peraih medali perak Asian Games 2018, Iran.

Adapun untuk Taiwan, kekalahan dari China membuat perjuangan Ying-Chun Chen dan kawan-kawan harus terhenti di babak playoff perempat final FIBA Asia Cup 2022.(mcr16/jpnn)

BACA JUGA: FIBA Asia Cup 2022: Indonesia Selangkah Lagi ke Babak Delapan Besar, 4 Negara Sudah Lolos Otomatis


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler