BWF World Tour Finals 2019: Dua Ganda Campuran Indonesia Angkat Koper

Jumat, 13 Desember 2019 – 16:08 WIB
Zheng Si Wei (kanan) dan Huang Ya Qiong, salah satu ganda di Grup B BWF World Tour Finals 2019 yang membendung langkah dua wakil Indonesia. Foto: bwf

jpnn.com, GUANGZHOU - Dua ganda campuran Indonesia gagal menembus semifinal BWF World Tour Finals 2019.

Mereka, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sama-sama bergabung di Grup B. Selain HafGlo dan PraMel, di pul ini juga bercokol Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang) dan Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (Tiongkok).

BACA JUGA: BWF World Tour Finals 2019: Ganda Campuran Unggulan Pertama Petik Kemenangan Perdana

HafGlo dan PraMel sama-sama kalah dari Watanabe/Higashino dan Zheng/Huang. Hal yang membedakan kedua ganda Indonesia ini ialah saat mereka ketemu, HafGlo yang menang; 21-11, 21-19.

HafGlo sempat punya peluang di pertandingan ketiga grup, Jumat (13/12) siang tadi. HafGlo boleh melenggang ke 4 Besar dengan syarat mereka menang dari Watanabe/Higashino dan di pertandingan lain PraMel menang dari Zheng/Huang. Namun, tak ada yang kejadian. Keduanya sama-sama keok.

BACA JUGA: Axelsen Cedera, Ginting Juara Grup, Chou Tien Chen Tersingkir

HafGlo kalah dari Watanabe/Higashino 14-21, 12-21. PraMel takluk dari Zheng/Huang 8-21, 21-15, 20-22.

Duel Zheng/Huang vs PraMel sempat sengit, membuat publik di Guangzhou waswas, karena PraMel membuat ganda kesayangan tuan rumah itu kerepotan di gim kedua dan ketiga. Kalau kalah dari PraMel, Zheng/Huang gigit jari. Namun, PraMel yang akhir pekan lalu baru saja dikalungi medali emas SEA Games 2019 itu, gagal memanfaatkan sejumlah momentum. PraMel kalah, HafGlo pun gagal ke semifinal.

BACA JUGA: BWF World Tour Finals 2019: 2 Ganda Campuran Indonesia Apes Hari Ini

Watanabe/Higashino berhak menjadi juara grup dengan mengantongi tiga kemenangan. Zheng/Huang runner-up. (adk/jpnn)

Klasemen Akhir Grup B Ganda Campuran BWF World Tour Finals 2019:

bwf


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler