Cabai Rawit Perkasa, Tomat Malah Loyo

Minggu, 28 Agustus 2016 – 15:16 WIB
Ilustrasi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - DEPOK - Harga cabai rawit dalam pekan terakhir ini makin perkasa. Setelah sempat di angka Rp 25 ribu per kilo, naik Rp 35 ribu, sekarang menjadi Rp 48 ribu. Sebaliknya, harga tomat terus merosot hingga ke posisi Rp 5000 per kilo.

Seperti yang terpantau di Pasar Parung, Depok. Tomat merah dan segar dihargai sangat rendah. Apalagi tomat yang kurang segar, semakin tidak ada harganya.

BACA JUGA: Begini Keluhan Warga Korban Banjir di Perumahan Mewah Kemang Jaya

"Ini harga tomat makin loyo saja. Turun terus sampai Rp 5000 per kilo. Bulan lalu masih Rp 10 ribu sampai Rp 15 ribu per kilo. Kasihan petaninya, di pasar saja sudah segitu harganya," kata Jangkung, panggilan akrab salah satu pedagang sayur, buah, dan rempah di Pasar Parung kepada JPNN, Minggu (28/8).

Pria asal Pekalongan ini menambahkan, musim hujan membuat harga tomat tidak perkasa lantaran pasokan melimpah‎. Sebaliknya cabai rawit malah makin pedas harganya.

BACA JUGA: PDAM Bermasalah, Warga Rawabuaya Kesulitan Air Bersih

"Pasokan cabai rawit kurang sih karena petani kan banyak yang gagal panen karena kebunnya terendam," ujar Jangkung yang mengaku keluarganya di Pekalongan rerata berprofesi petani rawit dan tomat. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Puluhan Rumah di Cengkareng Terendam

BACA ARTIKEL LAINNYA... Puluhan Ribu Warga DKI jadi Korban, Termasuk Ratusan yang Mengungsi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler