Cak Imin Mulai Dipingit, Bakal Jadi 'Pengantin' Prabowo?

Senin, 19 Juni 2023 – 15:44 WIB
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin. Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PKB Yusuf Chudlori menyatakan ketua umumnya Muhaimin Iskandar atau Cak Imin ibarat pengantin Jawa yang sudah mulai dipingit.

Hal itu disampaikan seusai rapat pleno di DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Senen, Jakarta Pusat, Senin (19/6).

BACA JUGA: Hari Laut Sedunia, Cak Imin Ingatkan Pentingnya Menjaga Kedaulatan Maritim

Dia menyebutkan jika dalam istilah Jawa, pengantin yang sudah dipingit berarti telah memiliki pasangannya. 

"Dipingit itu kalau bahas Jawa pengantin itu, kan, sudah jelas ada calonnya tinggal siraman, mempersiapkan hal-hal spiritual. Kalau yang lainnya sudah ada tim yang rembuk sendiri," kata Yusuf kepada wartawan.

BACA JUGA: Golkar Pastikan Komunikasi Airlangga dengan Prabowo dan Cak Imin Sangat Intensif

Dia menyebutkan mulai saat ini Muhaimin Iskandar tidak boleh berbicara apa pun soal Pilpres 2024.

"Gus Muhaimin tidak akan berkomentar, tidak akan memberikan pernyataan apa pun soal pilpres. Ini sudah diserahkan kepada teman-teman DPP PKB," lanjutnya.

Yusuf juga menyebutkan saat ini hanya menunggu waktu. Dia bahkan mengibaratkan itu seperti sebuah pernikahan. 

"Iya, itu karena kami nunggu waktu. Ibaratnya tinggal mengurus kelengkapan pernikahannya. Itu sudah diurus oleh tim dari DPP agar Gus Muhaimin lebih fokus persiapan," jelasnya.

Dia juga menegaskan pihaknya tidak memiliki alternatif lain jika Cak Imin tidak menjadi cawapres Prabowo Subianto. 

Yusuf mengaku pihaknya masih berpikir positif jika Gerindra tetap menjaga komitmen sebelumnya. 

"Pak Prabowo juga sebagai tokoh beliau pasti akan menjaga kewibawaannya untuk menghargai teman koalisi yang pertama kali kami membangun koalisi. Komunikasi dengan Gerindra tetap jalan, kami saling percaya saja sampai harinya dan ini tidak akan lama lagi," pungkas Yusuf.(mcr8/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Cak Imin   PKB   Prabowo   Pilpres 2024  

Terpopuler