"Enggak menutup diri ke semua genre. Saya sudah belajar dangdut, keroncong, sunda, jazz dan rock," kata Cakra Khan saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Selasa (27/11).
Saat ini, Cakra Khan juga belajar dari awal tentang musik klasik. Sebab menurutnya, penyanyi harus bisa menghibur tidak hanya satu genre.
"Definisi penyanyi menurut saya umum, enggak cuman 1 genre. Penyanyi dituntut untuk menghibur dalam genre apapun, enggak idealis," jelasnya.
Ia menambahkan tidak menutup kemungkinan, ke depan akan mengeluarkan lagu bergenre di luar pop. Tapi fokus utamanya saat ini adalah beradaptasi dengan selera pasar.
"Kita harus belakangin ego. Harus bisa salurkan hobi, terus mata pncaharian. Bisa aja nanti keluarin jazz, rock, blues, dangdut atau keroncong," ungkapnya. (abu/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pacaran, Jonas Belum Pastikan Nikahi Asmirandah
Redaktur : Tim Redaksi