Caleg NasDem Tak Akan Diguyur Uang Kontan

Kamis, 14 Juni 2012 – 19:19 WIB

JAKARTA - Pengusaha Hary Tanoesoedibjo (HT) menyatakan bahwa dukungan finansial Partai Nasional Demokrat (NasDem) kepada kader-kadernya yang menjadi calon anggota legislatif tidak akan berupa uang. Hary yang juga Ketua Dewan pakar Partai NasDem menegaskan, dukungan ke kader yang maju caleg akan berupa manajemen, logistik dan program aksi bersama rakyat.

"Partai NasDem tidak berikan dana cash bagi kadernya sebagaimana yang selama ini digugat oleh banyak pihak. Yang diberikan dukungan manajemen, logistik dan kegiatan bersama rakyat di basis-basis massa," kata Hary Tanoesoedibjo, dalam rillisnya dari Palangkara, Kamis (14/6).

Hary Tanoesoedibjo ke Palangkara guna menutup Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) NasDem Kalteng sekaligus menggelar aksi sosial. Hary juga menyampaikan kuliah umum di Universitas Palangkaraya.

Menurut Hary, partai politik lainnya seharusnya melihat sisi positif dukungan NasDem terhadap kadernya. Sebab, dukungan NasDem ke kader itu untuk memaksimalkan potensi yang ada.

"Partai NasDem akan mendukung setiap kadernya yang berpotensi untuk ikut-serta membangun Indonesia sesuai dengan visi dan misi Partai NasDem agar mereka dapat berkarya dan berjuang demi rakyat karena Partai NasDem berjuang untuk rakyat. Nah itu tolong jangan disalahartikan," harap Hary.

Di hadapan kader NasDem, Hary juga mengingatkan untuk mencermati  momentum yang ada untuk menghadapi Pemilu 2014. Salah satu momentum yang ditekankan Hary adalah menangkap aspirasi masyarakat tentang perubahan.

"Saya meminta seluruh kader untuk solid, bersatu padu bekerja keras dan cepat bagaimana kita bisa menang," tegasnya seraya menambahkan, kemenangan NasDem di Pemilu nanti akan signifikan untuk merubah keadaan.(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Umumkan Harta di KPK, Foke Datang Paling Akhir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler