jpnn.com, MAGELANG - Pengelola Candi Borobudur kini tengah menyiapkan libur panjang saat Lebaran tahun ini. Bangunan yang masuk sebagai situs warisan dunia mulai berhias.
Ada sejumlah wahana baru yang disiapkan untuk swafoto dan sejumlah fasilitas pendukung demi memanjakan pengunjung.
BACA JUGA: National Geographic Tetapkan Borobudur 3 Besar Iconic Adventure
General Manager Borobudur, PT Taman Wisata Candi Borobudur Prambanan dan Ratu Boko Chrisnamurti Adiningrum mengatakan, pihaknya sudah menyiapkan sejumlah tambahan fasilitas.
Dia berharap kreasi baru ini dapat meningkatkan jumlah kunjungan ke Candi Borobudur di musim libur Lebaran.
Beberapa spot swafoto yang disiapkan diantaranya payung teduh. Ratusan payung dipajang di sepanjang jalan masuk untuk mempercantik dan menumbuhkan suasana nan asri di jalur menuju candi.
“Kami bertekad memberikan pelayanan prima dengan menciptakan suasana yang nyaman bagi wisatawan yang berkunjung selama masa ramai libur Lebaran terhitung dari 22 Juni sampai 2 Juli mendatang,” kata Chrisnamurti seperti yang dilansir Radar Semarang (Jawa Pos Group), Jumat (23/6).
Selain itu, menurut dia, ada ragam wahana wisata menarik yang tidak kalah menarik. Yakni, kereta taman, andong wisata, kuda tunggang, sepeda wisata, paket wisata desa dengan VW, dapur foto tempo doeloe, jemparingan dan sebagainya.
Pihak pengelola TWCB telah mematok target sebanyak 316.792 wisatawan yang datang berkunjung selama 11 hari masa ramai libur Lebaran nanti. “Angka itu naik 8 persen dibanding realisasi target kunjungan lebaran tahun lalu,” katanya.
Mengenai tarif masuk, menurut dia, masih tetap seperti biasa. Dewasa Rp 40.000/orang, pelajar dan anak-anak Rp 20.000/anak. Sedangkan untuk turis mancanegara 25 dollar AS. Selama masa Lebaran, jam operasional TWCB diperpanjang hingga pukul 17.30 WIB. (vie/ton)
Redaktur : Tim Redaksi