Cara Menpora Amali Tetap Bugar: Jaga 7.000 Langkah, Sering Golf, dan Tenis

Minggu, 04 September 2022 – 14:35 WIB
Menpora Zainudin Amali saat bermain tenis di kompleks Kemenpora, JL Gerbang Pemuda, Senayan, Jakarta. Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali punya cara tersendiri untuk menjaga kesehatan dan kebugaran di tengah kesibukannya menjalankan tugas sebagai menteri.

Olahraga mingguan dan minimal 7.000 langkah per hari menjadi salah satu kunci.

BACA JUGA: Massimiliano Allegri Miskin Taktik, Juventus Pertimbangkan Zinedine Zidane?

"7.000 langkah saja sudah cukup, tetapi itu bisa juga dikonversi dengan gerakan fisik yang lain," ucapnya.

Orang nomor satu di dunia olahraga Indonesia tersebut menambahkan, langkah tidak harus di angka 7.000 apabila sudah ada gerakan atau aktivitas lain yang dilakukan.

BACA JUGA: Kenta Nishimoto Enggan Disamakan dengan Kento Momota, Kenapa?

"Yang penting ada gerakan badan supaya pembakaran (kalori)," tutur Amali.

Selain langkah dan gerak harian yang dijaga, Menpora Amali juga punya kegiatan olahraga rutin. Biasanya, ada golf dan tenis. Namun, dia juga sempat melakukan olahraga seperti bulu tangkis.

BACA JUGA: Japan Open 2022: Dramatis! Pasangan Muda Korea Jeong Na Eun/Kim Hye Jeong Juara

Untuk tenis, Menpora Amali sendiri sudah masuk dalam Asosiasi Tenis Profesor (ATP) Indonesia. Karena itu, di sela-sela kunjungannya ke daerah atau saat sedang bertugas di Jakarta, politikus asal Partai Golkar tersebut juga menyempatkan bermain tenis.

"Jadikan olahraga sebagai bagian dari gaya hidup. Setiap hari harus bergerak, agar tubuh menjadi sehat dan bugar," tandas menteri 60 tahun tersebut.

Salah satu partner main Menpora Amali ialah Kabag Humas Kemenpora Indra Jayaatmaja. Menurut pria yang karib disapa Kang Indra itu, Menpora Amali termasuk lawan yang kuat dan sulit ditaklukkan.

"Pak Menteri bagus tenisnya, saya sering bermain dengan beliau. Beliau makin hari makin jago, saya kesulitan," tuturnya. (dkk/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler