Cara Menpora Imam Nahrawi Memotivasi Siswa dan Siswi MAN 3 Jombang

Senin, 26 Agustus 2019 – 10:38 WIB
Menpora Imam Nahrawi saat menghadiri sekaligus memberikan motivasi di peringatan acara Hari Ulang Tahun ke-50 MAN 3, Jombang, Jawa Timur, Minggu (25/8) pagi. Foto: Bagus/Kemenpora.go

jpnn.com, JOMBANG - Menanamkan rasa optimis dan cita-cita tinggi menjadi modal penting bagi siswa dan siswi Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Jombang untuk menghadapi tantangan bangsa ke depan.

Pesan itu disampaikan Menpora Imam Nahrawi saat menghadiri sekaligus memberikan motivasi di peringatan acara Hari Ulang Tahun ke-50 MAN 3, Jombang, Jawa Timur, Minggu (25/8) pagi.

BACA JUGA: Gowes Etape Ambon Makin Bergelora dengan Goyang Kaka Enda

Di depan ratusan para siswa dan siswi, Menpora menceritakan bahwa dirinya dulu tidak pernah terlintas menjadi seorang menteri, karena cita-cita awalnya ingin menjadi seorang guru.

"Dulu sambil mencari ilmu di pondok pesantren, saya juga bersekolah di MAN Bangkalan, Madura. Dan cita-cita saya dulu menjadi guru, karena bagi saya guru adalah pekerjaan yang sangat mulia," katanya yang disambut tepuk tangan para siswa dan siswi.

BACA JUGA: Menpora Apresiasi Penyelenggaraan Kejuaraan Catur Purnomo Yusgiantoro Center

Namun ketika mendapat amanah dari Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Jusuf Kalla untuk menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), pria yang hobi bermain bulutangkis ini menyampaikan harus siap menjalankan tugas dan tanggung jawab itu.

Dan gelar Sarjana Agama (S.Ag) yang dia dapat ternyata pas ketika dirinya bisa menjadi bagian untuk mensukseskan Asian Games 2018.

BACA JUGA: ISEF 2019 Dorong Pertumbuhan Produk dan Prestasi Olahraga di Indonesia

BACA JUGA: Pindah Ibu Kota, Banyak PNS Bakal Minta Pensiun Dini

"S.Ag ternyata pas juga menjadi Sarjana Asian Games. Cerita saya ini ingin mengajak kepada adik-adik semua agar jangan ragu dalam menggapai cita-cita. Adik-adik semua adalah generasi masa depan. Dan dalam menjalani semua cita-cita tersebut harus siap. Adik-adik semua harus siap dalam pekerjaan tuga apapun," tambahnya.

"Meskipun sekolah di MAN atau Pesantren, kita tidak boleh minder atau pesimis sedikit pun. Kita harus memiliki cita-cita setinggi langit. Kita adalah calon pemimpin bangsa, generasi yang pada saatnya akan terjun langsung ke masyarakat dan harus siap mengemban tugas dan amanah tersebut. Adik-adik semua harus sukses di dalam bidang masing-masing. Ke depan kita akan menghadapi dunia yang serba kompetitif," pesan Menpora.

Sementara Bupati Jombang Mundjidah Wahab mengucapkan terima kasih kepada Menpora yang sudah hadir di acara ini.

"Kehadiran Pak Menteri di sini akan menjadi motivasi bagi adik-adik MAN 3 Jombang untuk lebih semangat belajar agar menjadi pemuda-pemudi yang unggul. Saya sendiri sebagai alumni sekolah ini merasa bangga, dan berharap kepada semua adik-adik ke depan menjadi orang yang sukses," katanya.

Pada acara tersebut, Menpora membagikan bola kepada siswa dan siswi MAN 3 Jombang yang bisa menjawab pertanyaaan. Salah satunya kepada siswi asal Papua Ratu Bulqiah Sabuku. (rl/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Usai Nonton Bareng Film Bali: Beats of Paradise, Menpora: Wow Keren


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler