Carvalho kena Cekal Portugal

Kamis, 15 September 2011 – 10:01 WIB
Ricardo Carvalho. Foto: www.sportydesktops.com

LISBON - Ricardo Carvalho bisa lebih fokus membela Real Madrid sepanjang musim ini.  Pasalnya, dia sudah bebas dari kewajiban membela timnas Portugal  selama satu tahunYa, Federasi Sepak Bola Portugal (FPF) akhirnya menjatuhkan skors selama 12 bulan kepada pemain belakang 33 tahun tersebut. 

Hukuman dijatuhkan menyusul sikap indisipliner Carvalho yang meninggalkan pemusatan latihan Portugal jelang laga kualifikasi Euro 2012 melawan Siprus pada 31 Agustus lalu

BACA JUGA: Persiba Segera Maksimalkan Program Latihan



"FPF sudah memutuskan untuk menjatuhkan skors berupa larangan kepada Carvalho untuk membela timnas selama 12 bulan
Karena itu, dia tak berhak mendapatkan bonus apa pun jika nanti Portugal lolos ke putaran final Euro 2012," demikian pernyataan resmi FPF melalui juru bicaranya seperti dikutip AFP

BACA JUGA: Islah Persebaya Semakin Gelap



"Kami bisa saja menerapkan artikel 21 soal regulasi timnas, di mana pemain yang bersangkutan bisa terkena sanksi 24 bulan," lanjutnya.

FPF sebetulnya juga bisa menerapkan regulasi UEFA.  Di mana, jika seorang pemain mangkir dari kewajiban membela timnas, dia bisa terkena sanksi larangan tampil di Liga Champions selama tiga bulan.  Tapi, FPF akhirnya membuat kebijakan sendiri


"Tapi, mempertimbangkan dedikasi dan track record pemain yang bersangkutan, FPF memutuskan untuk mengurangi hukumannya selama satu tahun," tandasnya

BACA JUGA: Timnas U-16 dan U-19 Buka Peluang



Belum ada pernyataan resmi dari Carvalho tentang hukuman yang dijatuhkan kepadanya.  Namun, mantan bek Chelsea ini sebetulnya sudah mengumumkan pengunduran dirinya dari timnasSehingga, hukuman itu tak akan berdampak bagi pemain yang sudah 75 kali membela Portugal itu(dns/bas)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Djokovic Ukir Rekor Hadiah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler