Catalan Milik Lorenzo

Senin, 04 Juni 2012 – 05:05 WIB

BARCELONA - Duel ketat dua pembalap Spanyol menyertai persaingan di MotoGP Catalan. Pembalap Repsol Honda Dani Pedrosa dan andalan Yamaha Factory Jorge Lorenzo memberikan aksi dramatis hingga akhir lomba. Hasilnya, Lorenzo memenangkan duel yang berlangsung di Sirkuit Barcelona itu, Minggu (3/6).
   
Start dari posisi kedua, Lorenzo mampu memaksimalkan setting Yamaha M1 yang ditungganginya untuk merebut kemenangan ketiga musim ini. Hasil itu membuatnya makin perkasa di puncak klasemen sementara. Tambaham 25 poin di hadapan publiknya tersebut membuat dia mengumpulkan total 115 poin.
   
Keunggulannya kian jauh dari penghuni posisi kedua Casey Stoner (Repsol Honda). Lorenzo unggul 20 poin. Kemarin, Stoner meraih hasil terburuk di lima balapan musim 2012. Dia hanya berada di posisi keempat atau di luar podium untuk yang pertama kali sejak MotoGP Spanyol 2011.
       
   
Pedrosa sebenarnya tampil bagus di awal lomba. Start dari posisi kelima, dia langsung memimpin selepas start. Aksinya diikuti Ben Spies (Yamaha Factory) yang juga start dari baris kedua. Tapi, Spies harus terlempar ke posisi buncit setelah melebar dan tegelincir di lap kedua.
   
Insiden tersebut pun menyisakan pertarungan antara Pedrosa dan Lorenzo untuk menempati posisi terdepan. Persaingan makin menarik begitu Lorenzo menyalip Pedrosa di lap keempat. Namun tak berapa lama, Pedrosa kembali mengambil alih posisi terdepan.
   
Pedrosa nampak memiliki kesempatan emas untuk mengklaim kemenangan perdananya di musim 2012 setelah Lorenzo goyah dan tertinggal lebih dari satu detik. Namun, pemilihan ban yang tepat memberi bantuan besar pada Lorenzo. Pada balapan kemarin, dia memakai ban belakang soft. Itu membuatnya tetap memiki grip yang bagus hingga akhir.

Sementara Pedrosa yang memakai ban belakang hard, malah kesulitan di lima lap terakhir. Setelah Lorenzo mengambil alih posisi pertama di enam lap terakhir, Pedrosa tak mampu mengejar lagi.
   
   
Saat merayakan kemenangan, Lorenzo menancapkan bendera hitam dengan lambing khasnya di sisi lintasan. Kemudaian dia bergabung dengan salah satu krunya di sisi lintasan yang lain. Bersama kru yang berdandan ala professor itu, dia mencampurkan larutan kimia untuk membuat busa berwarna merah dan putih di masing-masing wadah.
   
Sementara itu pembalap satelit Yamaha Tech 3, Andrea Dovizioso, sukses naik podium. Dia mengalahkan Stoner pemegang pole position balapan. Podium Dovizioso itu adalah podium pertama yang didapatkan pembalap bukan dari tim pabrikan sejak musim lalu. Terakhir kali podium nonpabrikan dipersembahkan mendiang Marco Simoncelli di MotoGP Australia bersama Honda Gresini.
   
"Berada di tengah-tengah para pembalap pabrikan adalah hal yang indah. Saya sangat senang. Ini adalah ambisi dan kami selalu mendorong untuk meraih potensi terbaik kami dan kami sudah sangat dekat," ujar Dovizioso pada Autosport.
   
"Kecepatan kami sudah begitu dekat dengan pembalap tercepat dan itu jadi peningkatan yang besar," terangnya. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Perancis Takut Hadapi Jerman dan Spanyol


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler