Catat! Jadwal Final Japan Open Superseries Pagi Ini

Minggu, 24 September 2017 – 07:14 WIB
Kevin Sanjaya (kiri) dan Marcus Fernaldi. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, TOKYO - Lima partai final Japan Open superseries bakal digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Minggu (24/9) mulai pukul 10.00 WIB. Ganda putra Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya menjadi harapan Indonesia meraih gelar.

Marcus/Kevin lolos ke final setelah dalam semifinal Sabtu (23/9) kemarin mengalahkan ganda ranking satu dunia, Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) 21-15, 21-14. Pelatih ganda putra Herry Iman Pierngadi mengatakan, kemenganan itu tidak terlepas dari penerapan strategi baru oleh Marcus/Kevin.

BACA JUGA: Inilah Semifinalis Japan Open Superseries

Herry mengaku banyak mempelajari permainan Mathias/Carsten dari laga terakhir mereka di final Korea Open akhir pekan kemarin, saat itu ganda Indonesia kalah. Beruntung rupanya, strategi tersebut bisa berjalan dengan sukses dan membuahkan kemenangan.

“Belajar dari kekalahan, kami amati dan pelajari, ada beberapa strategi baru yang kami terapkan. Ternyata Marcus/Kevin juga bisa menjalankan dengan bagus. Kemudian dari lawan juga dari segi kekuatan ototnya sudah lebih menurun. Sementara Marcus/Kevin sudah lebih segar dibanding di Korea kemarin,” ujar Herry seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

BACA JUGA: Lihat! Betapa Enjoy-nya Marcus Fernaldi dan Kevin Sanjaya

Selanjutnya di final, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pasangan Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko. Herry pun sudah mempersiapkan strategi lain, agar Kevin/Marcus bisa memenangkan pertandingan dan merebut gelar juara. “Namanya final, segala kemungkinan bisa terjadi. Peluangnya fifty-fifty. Tapi ada nilai plusnya mungkin buat Marcus/Kevin, karena ini kan levelnya superseries, Jepang tampil sebagai tuan rumah, pasti tekanannya lebih tinggi buat lawan,” kata Herry. (adk/jpnn)

Order of play final Japan Open 2017

BACA JUGA: Rahasia Keberhasilan Praveen/Debby ke Semifinal Japan Open

Ganda putri
Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) vs Kim Ha Na/Hee Yong Kong (Korea)
Ganda putra
Takuto Inoue/Yuki Kaneko (Jepang) vs Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya (Indonesia)
Ganda campuran
Wang Yilyu/Huang Dongping (Tiongkok) vs Takuro Hoki/Sayaka Hirota (Jepang)
Tunggal putri
He Bingjiao (Tiongkok) vs Carolina Marin (Spanyol)
Tunggal putra
Viktor Axelsen (Denmark) vs Lee Chong Wei (Malaysia)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lolos ke Semifinal, Marcus/Kevin Tantang Ganda Nomor 1 Dunia


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler