Cedera Lagi, Pato Absen Lagi

Minggu, 25 November 2012 – 11:22 WIB
CEDERA begitu akrab dengan Alexandre Pato. Jelang laga melawan Juventus, bomber timnas Brasil itu harus kembali menjadi pasien tim medis. Pato mengalami cedera otot paha saat membela AC Milan di Liga Champions melawan Anderlecht (21/11).

Padahal, baru sebulan terakhir dia kembali ke lapangan setelah mengalami cedera engkel saat membela Brasil di Olimpiade 2012. Praktis, Pato baru empat kali dimainkan pelatih Massimiliano Allegri di Serie A Liga Italia.

Parahnya, dengan cedera yang dia alami kali ini, total dalam dua tahun terakhir Pato sudah delapan kali mengalami masalah pada otot pahanya.  Enam kasus diantaranya memaksa Pato absen lama dari lapangan.

"Pato benar-benar dalam masalah. Kami sangat berharap dia bisa kembali pulih dari semua cedera yang dideritanya. Dia adalah salah satu pemain Milan dengan masa depan paling cerah,"kata Silvio Berlusconi, presiden Milan, seperti dikutip Goal.

Berlusconi pantas khawatir terhadap Pato.  Bukan karena statusnya sebagai kekasih putrinya Barbara Berlusconi, melainkan karena dia terus mengalami cedera yang sama secara berulang. Tim medis Milan pun belum juga menemukan solusi.

Padahal, sebelumnya Milan Lab dikenal paling handal dalam menangani cedera pemain. Jean Pierre Meersemann selaku kepala Milan Lab pun beberapa kali dikecam karena dinilai gagal mengatasi masalah Pato.

"Saya sungguh tidak tahu lagi, apakah perlu Santo untuk mengatasinya. Semuanya telah dilakukan, berobat ke Jerman hingga Amerika Serikat, untuk mengatasi ototnya yang rentan cedera. Saya bahkan sudah meminta bantuan terapi spiritual saya untuk mendoakannya," jelas Meersemann.

Kondisi Pato yang rentan cedera itulah yang membuat Paris Saint Germain (PSG) tak lagi getol mendekatinya. "Benar, dia salah satu pemain yang PSG butuhkan. Dia pemain fantastis, tetapi kami tidak harus membeli semua pemain di dunia," kata Carlo Ancelotti, pelatih PSG, kepada SportMediaset. (ham/bas)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Bukan Uji Coba Pak Cik

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler