Cedera Parah, Penerus Gerrard Ini Terancam Absen di Leg Kedua

Jumat, 08 April 2016 – 14:50 WIB
Jordan Henderson terancam absen lama akibat cedera serius di lututnya. Foto: liverpoolfc

jpnn.com - MANAJER Liverpool Jurgen Klopp mengungkapkan, Jordan Henderson terancam bakal absen lama karena cedera lutut yang didapatnya saat Liverpool menahan seri tuan rumah Borussia Dortmund dalam perempat final pertama Liga Europa. 

Klopp menarik Henderson --yang digadang sebagai penerus Steven Gerrard-- pada jeda antar babak usai mengalami cedera pada babak pertama. 

BACA JUGA: Dejan Isyaratkan Si Anak Hilang Ini Kembali Perkuat Maung Bandung

Dilansir dari situs resmi Liverpool FC, kapten The Reds akan melakukan pengecekan pada Jumat untuk mengetahui cedera tersebut, namun Klopp mengakui apa yang dialami Henderson tak tampak baik. 

"Ini bernar-benar membuat frustrasi karena setiap tim di dunia membutuhkan sedikit keberuntungan dan tampaknya kami tidak memilikinya. Saat ini kami mendapatkan masalah di lutut," kata Klopp. 

BACA JUGA: Ingin Lebih Maksimal, Arema Cronus Mulai Persiapan Hari Ini

"Sampai ada pemeriksaan kami memiliki harapan, namun tadi itu tak tampak baik," terang Klopp.

"Saya tidak ingin berspekulasi soal itu, karena apa yang bisa saya katakan sampai ada pemeriksaan? Ini bukan satu hal yang sepele. Itu saja yang bisa saya sampaikan."(ray/jpnn)

BACA JUGA: Tim Bulutangkis Kampus Ini Siap Bersaing di Level Internasional

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Serius, Ada Kabar Bagus Banget buat Fans Persipura


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler